Ide Segar Warna Cat Rumah Bagian Dalam untuk Setiap Ruangan
Terakhir diperbarui 26 Agustus 2024 · 6 min read · by Miyanti Rahman
Banyak pilihan warna cat rumah bagian dalam seperti putih, krem hingga kuning. Setiap warna menampilkan kesan unik, mari simak uraian lengkapnya.
Kadang-kadang mencari inspirasi warna cat rumah bagian dalam tak semudah bayangan. Kamu mungkin menjadi bingung saking banyaknya pilihan.
Namun jangan khawatir, Rumah123 akan menguraikan idenya satu per satu. Dengan begitu, kamu bisa memilih warna cat bagian dalam rumah yang “aku banget”.
Contoh Warna Cat Rumah Bagian Dalam
Warna Cat Rumah Bagian Dalam yang Elegan dan Mewah untuk Ruang Tamu
Ruang tamu adalah ruangan dalam pertama yang akan dilihat oleh para tamu. Oleh sebab itulah, pemilihan warna untuk ruangan ini harus tepat.
Kamu bisa menciptakan suasana nyaman bagi mereka dengan menggunkan warna netral. Contohnya seperti beige, cokelat muda, abu-abu, putih atau ivory.
Warna tersebut akan memberikan kesan bersih dan elegan. Kamu bisa menambah daya tarik dengan menambahkan elemen berwarna cerah seperti merah atau biru.
Contoh Warna Cat Tembok untuk Ruang Keluarga
Setelah ruang tamu, biasanya terdapat ruang keluarga. Biasanya ruangan ini digunakan sebagai area santai atau quality time dengan pasangan, anak-anak atau orang tua.
Kamu bisa menciptakan suasana hangat dan homey di sini dengan pilihan warna lembut. Contohnya seperti hijau pastel, cokelat pastel muda, atau aksen kayu.
Jangan lupa menambahkan elemen tanaman dalam ruangan supaya segar. Kemudian, pastikan pencahayaan alami cukup agar suasana tambah menyenangkan.
Baca juga:
7 Inspirasi Ruang Keluarga Minimalis Terbaru yang Bikin Betah
Warna Cat Rumah dalam Kamar Tidur Utama
Tempat beristirahat dari segala hal yang melelahkan adalah kamar tidur. Oleh karena itu, ruangan ini harus dibuat sedemikian rupa supaya nyaman untuk istirahat.
Kamu bisa menggunakan sentuhan warna lembut dan tenang seperti biru muda, hijau mint atau pastel atau lavender. Boleh juga menerapkan warna netral seperti abu-abu dan putih.
Kamar tidur yang menampilkan kesan rileks akan membuat istirahat kita lebih berkualitas. Suasana hati yang berantakan pun bisa kembali lagi netral.
Baca juga:
10 Desain Kamar Tidur yang Bikin Istirahat Makin Nyaman
Cat Dinding Dalam Rumah untuk Kamar Tidur Anak
Kamar tidur memang tempat untuk beristirahat, tetapi lain halnya dengan kamar tidur anak. Ruangan ini selain menjadi tempat istirahat harus bisa merangsang kreativitas.
Oleh karena itu, pilih warna yang bisa merangsang kemampuan anak untuk berkreasi dan berimajinasi. Contohnya seperti oranye, biru langit, kuning dan warna cerah lainnya.
Ketika cari warna cat tembok untuk kamar tidur anak, jangan lupa libatkan si kecil dalam pemilihannya. Dengan begitu, mereka bisa lebih senang berada di ruangannya.
Baca juga:
Paling Baru! 9 Desain Kamar Tidur Anak yang Ceria dan Menarik
Warna Cat Rumah Bagian Dalam yang Bagus dan Cerah untuk Ruang Kerja
Pada ruang kerja sebaiknya mengombinasikan beberapa warna. Alasannya, kamu membutuhkan suasana tenang dan fokus sekaligus penuh semangat.
Nah untuk mendapatkan ketenangan dan kedamaian selama bekerja, sebaiknya menerapkan warna netral seperti putih dan abu-abu. Jangan lupa, tambahkan elemen hijau dari tanaman.
Kemudian untuk kombinasi warna cat rumah bagian dalam yang cerahnya boleh kuning atau oranye. Kedua warna ini bisa memberikan energi tambahan agar selalu on fire!
Baca juga:
8 Desain Ruang Kerja Rumah yang Bikin Produktif!
Warna Cat Rumah Bagian Dalam yang Elegan untuk Dapur
Penghuni rumah biasanya lebih banyak menghabiskan waktu di ruangan tertentu, misalnya dapur. Oleh karena itu, kita harus membuat area fungsional ini senyaman mungkin.
Jika ingin ruangan terlihat elegan, maka pilih warna netral seperti putih, abu-abu atau ivory. Selain menampilkan kesan kalem, warna yang simpel ini pun Instagramable.
Warna begitu menjadi nilai tambah tersendiri pada musim media sosial seperti sekarang. Kamu bisa membuat video memasak aesthetic dengan latar dapur yang clean dan rapi.
Baca juga:
5 Referensi Dapur Minimalis | Sederhana dan Cantik
Warna Cat Rumah Minimalis Bagian Dalam untuk Ruang Makan
Memang, kita menghabiskan waktu di ruang makan hanya pada jam-jam tertentu ketika perut lapar. Namun tidak ada salahnya membuat suasana ruangan ini istimewa.
Ruang makan biasanya menjadi tempat kumpul kedua setelah ruang keluarga. Jadi, ambience di sini juga harus hangat dan homey sekaligus menambah rasa lapar.
Jadi, pilih warna netral minimalis seperti abu-abu, putih bersih atau putih gading. Lalu gunakan aksen merah, misalnya pada lukisan dinding untuk memancing rasa lapar.
Baca juga:
5 Warna Ruang Tamu untuk Rumah Minimalis yang Elegan
Warna Cat Rumah yang Bagus Bagian dalam Kamar Mandi
Pilihan warna cat tembok untuk kamar mandi ada beragam. Sebaiknya, gunakan warna yang terlihat bersih dan nyaman agar kamu menikmati momen membersihkan diri.
Hindari penggunaan merah muda, merah sampai peach. Kami merekomendasikan warna lembut seperti taupe, putih bersih, light blue, cokelat, hijau mint, atau pistachio.
Warna lembut itu bisa membuat pikiran kita lebih netral dan segar. Nah itulah sederet ide segar cat rumah dalam, yuk terapkan supaya rumahmu lebih nyaman.
Tips Menentukan Warna Cat Rumah Bagian Dalam
Gunakan Color Wheel
Gunakan color wheel atau roda warna untuk mengecat rumahmu. Alat ini akan memberimu panduan dalam menentukan pilihan warna cat tembok bagian dalam.
Color wheel terdiri dari 12 warna yang disusun membentuk lingkaran dan terdiri dari warna primer, sekunder & tersier. Roda warna membuat kita lebih mudah menentukan mix & match.
Gunakan Aplikasi Cat Rumah
Tentukan warna sesuai selera dengan satu sentuhan jari. Saat ini kamu tak perlu lagi trial and error ketika memilih warna cat dalam rumah.
Ada banyak aplikasi yang menampilkan simulasi warna cat secara langsung salah satunya Dulux Visualizer. Caranya potret ruangan, lalu pilih kode warna yang diinginkan.
Kenali Berbagai Mood Warna
Ada delapan mood warna yang dapat mempermudahmu dalam mengambil keputusan, yaitu whimsical, nurturing, contemplative, romantic, tranquil, traditional, dynamic, dan sensuous.
Whimsical, dynamic dan sensuous termasuk kategori warna yang bersifat energik seperti merah, biru, dan kuning. Sementara itu, sisanya lebih kalem dan lembut.
Buat Pertanyaan Sederhana tentang Warna
Untuk memantapkan keputusanmu dalam menentukan warna cat rumah bagian dalam, buatlah semacam pertanyaan untuk dirimu sendiri, berikut contoh pertanyaannya.
- Warna apa yang pertama kali ada di pikiranmu saat memulai hari?
- Warna apa yang paling sering kamu gunakan?
- Warna apa yang tidak pernah kamu gunakan?
- Apa warna bunga kesukaanmu?
- Apa warna lipstik favoritmu?
Eksplorasi Perasaanmu
Mengeksplorasi perasaan ialah salah satu langkah penting dalam menentukan warna cat rumah bagian dalam. Tentukan perasaan yang ingin kamu ciptakan berdasarkan psikologi warna.
Jika sudah mempelajarinya, maka kelompokkan warna berdasarkan pengaruhnya terhadap perasaanmu. Misalnya kelompok warna yang membuatmu tenang, rileks, dan sebagainya.
Begitulah beberapa tips menentukan cat rumah bagian dalam. Semoga informasi yang disampaikan oleh Rumah123 bermanfaat untukmu ya.
Ada yang ingin ditanyakan soal cat dalam rumah? Ngobrolin properti dan desain rumah di Teras123 aja!