7 Ide Renovasi Teras Depan Rumah Subsidi yang Aesthetic dan Fungsional
Terakhir diperbarui 16 Desember 2024 · 4 min read · by Ilham Budhiman
Renovasi teras depan rumah subsidi bisa menjadi salah satu cara yang efektif untuk meningkatkan tampilan hunian.
Pasalnya, teras rumah subsidi biasanya dibangun dengan ukuran terbatas dan desain yang kurang menarik.
Nah, dengan merenovasinya, kamu dapat membuat area teras di rumah terlihat lebih menarik, unik, dan aesthetic sesuai selera pribadi.
Meskipun rumah subsidi memiliki keterbatasan ukuran, tetapi dengan sedikit sentuhan desain yang tepat, teras depan rumah bisa terlihat lebih luas, modern, dan fungsional, kok.
Setelah renovasi, teras depan bisa menjadi area yang nyaman untuk bersantai bersama keluarga.
Bahkan, teras rumah subsidi jadi ruang tamu juga bisa dimanfaatkan di tengah keterbatasan lahan.
Lalu, apa saja ide renovasi teras depan rumah subsidi?
Yuk, kita simak sama-sama sejumlah inspirasinya!
7 Ide Renovasi Teras Depan Rumah Subsidi
1. Teras Rumah Subsidi Estetik

Sumber: Instagram/asdadesain
Inspirasi yang pertama cocok untuk renovasi teras rumah subsidi type 30/60.
Teras rumah subsidi tersebut memiliki desain yang cukup menarik dan fungsional.
Mengusung konsep minimalis aesthetic, teras ini didominasi warna putih pada dinding dan material kayu.
Perpaduan warna cat teras putih dan kayu memberikan kesan hangat, luas, dan terang.
Pada teras ini terdapat area bersantai berupa bangku panjang yang terbuat dari beton.
Sebagai pemanis, terdapat akuarium dan tanaman yang berfungsi sebagai dekorasi.
2. Model Teras Rumah Subsidi Minimalis

Sumber: Instagram/septi.fath
Desain teras rumah subsidi yang satu ini mengusung konsep minimalis yang sangat sederhana, namun tetap memberikan kesan menarik.
Sama seperti desain sebelumnya, terdapat bangku panjang yang bisa dimanfaatkan sebagai tempat duduk santai.
Lantai teras menggunakan teraso dengan motif aesthetic sehingga memberikan kesan klasik.
Penggunaan tanaman hias gantung dan tanaman pot memberikan kesan alami membuat teras terasa lebih hidup.
Renovasi teras rumah subsidi ini tidak terlalu membutuhkan biaya yang besar.
3. Teras Rumah Subsidi Minimalis Modern

Sumber: Instagram/heyrisnaa_
Inspirasi teras rumah subsidi selanjutnya berkonsep minimalis modern.
Hal yang menarik dari renovasi teras rumah subsidi ini desainnya yang kekinian sehingga cocok untuk rumah masa kini.
Tidak hanya berfungsi sebagai tempat bersantai, teras rumah subsidi tersebut bisa juga dijadikan sebagai ruang tamu outdoor.
Dinding teras dihiasi dengan ceruk yang dapat digunakan untuk meletakkan tanaman hias atau dekorasi lainnya.
Dengan adanya bangku panjang dan pencahayaan yang hangat, teras ini terasa sangat nyaman dan cocok untuk bersantai.
Adanya atap fiber transparan memberikan perlindungan dari sinar matahari langsung dan hujan.
4. Teras Rumah Subsidi dan Ruang Bersantai

Sumber: Instagram/nuningsilowa
Ide teras rumah subsidi berikutnya dirancang secara fungsional.
Pasalnya, teras rumah subsidi ini menggabungkan fungsi teras sebagai ruang terbuka dengan ruang keluarga yang nyaman.
Dengan adanya perabotan yang lengkap, teras ini terasa sangat nyaman dan cocok untuk bersantai.
Untuk mempercantik area teras, kamu bisa menambahkan lampu dinding atau lampu downlight guna memberikan penerangan tambahan pada malam hari.
Baca Juga:
7 Contoh Renovasi Dapur Rumah Subsidi Type 30/60
5. Teras Rumah Subsidi Sederhana

Sumber: Instagram/rumanesia
Inspirasi renovasi teras depan rumah subsidi lainnya dibuat dengan sederhana.
Tanpa renovasi besar-besaran, kamu bisa merancang teras sederhana dengan menempatkan meja dan kursi kecil.
Kursi dan meja bisa menjadi elemen dekoratif untuk bersantai.
Desain teras ini sangat fleksibel dan bisa disesuaikan dengan berbagai gaya furnitur.
Penggunaan material yang sederhana dan warna-warna netral membuat desain ini lebih hemat biaya.
Baca Juga:
7 Aturan Renovasi Rumah Subsidi Sesuai Kebijakan Pemerintah
6. Teras Rumah Subsidi jadi Ruang Tamu

Sumber: Instagram/littlemoyahome
Siapa yang tidak terkesan dengan teras rumah subsidi ini?
Teras tersebut tidak hanya berfungsi sebagai tempat bersantai, tetapi juga bisa dijadikan sebagai ruang tamu yang nyaman untuk menerima tamu.
Ide teras rumah subsidi jadi ruang tamu sangat cocok untuk rumah subsidi ukuran kurang dari 36 meter persegi.
Hal menarik dari teras kecil subsidi ini menggunakan dinding roster guna memberikan privasi tanpa menghalangi cahaya matahari dan udara segar masuk.
Terdapat sofa panjang dan dua meja kecil yang berfungsi sebagai tempat menjamu tamu.
7. Teras Rumah Subsidi dan Taman

Sumber: Instagram/rumah_qinaz
Ide renovasi teras depan rumah subsidi yang terakhir bisa digunakan sebagai tempat bersantai sekaligus area tunggu tamu.
Teras rumah subsidi ini dilengkapi taman kecil sehingga menciptakan suasana nyaman.
Penggunaan tanaman hias, batu kerikil, dan material kayu memberikan kesan alami pada teras.
Secara keseluruhan, contoh renovasi teras rumah subsidi ini menawarkan kombinasi yang sempurna antara estetika, kenyamanan, dan fungsionalitas dengan biaya yang relatif terjangkau.
***
Semoga informasi ide renovasi teras depan rumah subsidi tersebut menginspirasi.
Jika sedang mencari rumah subsidi terbaik, cek sekarang juga di Rumah123.
Punya pertanyaan seputar desain lainnya?
Yuk, langsung ngobrolin properti di Teras123!