8 Rekomendasi Perumahan di Surabaya Terbaik, Murah dan Strategis!
Terakhir diperbarui 09 Agustus 2024 · 5 min read · by Insan Fazrul
Seiring masifnya pertumbuhan Kota Pahlawan, banyak orang mencari rekomendasi perumahan di Surabaya untuk berbagai kebutuhan.
Tidak cuma hunian, jamak masyarakat yang tertarik membeli rumah di kota tersebut untuk dijadikan instrumen investasi masa depan.
Sebagai kota metropolitan, Surabaya dikenal sebagai pusat perdagangan dan jasa di Jawa Timur.
Pembangunan fasilitas umum dan infrastrukturnya terbilang masif, sehingga sangat cocok dijadikan lokasi tempat tinggal bagi masyarakat urban.
Jika Anda tertarik untuk ditinggal di kota ini, setidaknya ada beberapa rekomendasi perumahan di Surabaya yang layak untuk dipertimbangkan.
Sebagai referensi, lihat daftar lengkapnya di bawah ini.
Rekomendasi Perumahan di Surabaya Terbaik
1. Wisata Bukit Mas, Cluster Chelsea
Rekomendasi perumahan di Surabaya pertama adalah Wisata Bukit Mas, Cluster Chelsea.
Secara umum, Wisata Bukit Mas menawarkan unit rumah berkonsep ala Eropa.
Setiap unitnya dirancanga dengan desain yang mewah dan elegan.
Wisata Bukit Mas Cluster Chelsea pun sangat strategis karena berada tepat di Jalan Lingkar Dalam.
Lokasinya tidak jauh dari fasilitas umum seperti rumah sakit, mal, dan pusat perkantoran.
Dengan harga mulai dari Rp1,68 miliar, Wisata Bukit Mas Cluster Chelsea mampu menghadirkan hunian elite yang cocok dijadikan instrumen investasi masa depan.
2. Puri Indah Ketintang
Apakah Anda sedang mencari perumahan di Surabaya dengan lingkungan yang asri? Jika demikian, perumahan Puri Indah Ketintang mesti jadi opsi paling depan.
Perumahan yang beralamat di Jalan Ketintang Madya, Surabaya, ini dilengkapi ROW jalan lebar dengan jalur pedestrian yang rindang di sisi kiri dan kanannya.
Desain rumahnya juga sangat premium karena didukung oleh material yang berkualitas.
Lokasi perumahan tidak jauh dari jantung Kota Surabaya, termasuk dekat dengan pintu tol dan Stasiun Kereta Api Wonokromo.
3. Green Lake Natural Living Surabaya
Khusus yang mengincar rumah di bawah Rp1 miliar, Green Lake Natural Living Surabaya layak untuk dipertimbangkan.
Konsep perumahan Green Lake Natural Living Surabaya cukup unik, menggabungkan antara akses bisnis, liburan dan gaya hidup dalam satu wilayah.
Fasilitas internal di dalam perumahan terbilang lengkap karena terdapat masjid, jalur lari, hingga taman hijau yang dapat dinikmati oleh seluruh penghuni.
Lokasinya juga terbilang prima, tidak jauh dari pusat kota dan berbagai fasilitas publik.
Karena itu, perumahan ini sangat cocok dijadikan sebagai tempat tinggal dan instrumen investasi properti masa depan.
4. Pondok Tjandra Indah
Rekomendasi perumahan di Surabaya berikutnya tidak berada di Surabaya, tetapi sudah masuk wilayah Sidoarjo.
Namun, lokasinya terbilang strategis karena memiliki aksesibilitas mudah, sehingga sangat layak untuk dipertimbangkan.
Inilah Pondok Tjandra Indah, perumahan premium yang dibangun di atas lahan 2000 hektare.
Jaraknya dari pusat Kota Surabaya hanya 30 menitan sehingga terbilang cukup dekat.
Perumahan ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang, mulai dari area olahraga, club house, pusat bisnis, hingga kolam renang.
Sebagai perumahan eksklusif, tidak sembarang orang bisa masuk ke area pemukiman.
Pengembang menerapkan kartu akses untuk semua penghuni, agar lingkungan perumahan tetap kondusif dan aman.
5. Puri Indah Sidoarjo
Rekomendasi perumahan selanjutnya masih berada di wilayah Sidoarjo.
Kali ini, ada perumahan Puri Indah Sidoarjo yang menawarkan hunian berkonsep industrial modern.
Walau lokasinya tidak di Surabaya, Puri Indah Sidoarjo mempunyai akses terbaik.
Jaraknya ke Pintu Tol Sidoarjo dan stasiun kereta api hanya terpaut 15 menit saja.
Keberadaan akses transportasi tersebut akan mempermudah penghuni untuk bepergian ke luar kota, terutama ke Surabaya.
Selain unggul dari segi lokasi, Puri Indah Sidoarjo memiliki segudang fasilitas internal seperti lapangan futsal, tenis, lapangan bermain, dan kafe.
6. Graha Palem Asri
Graha Palem Asri merupakan rekomendasi perumahan di Surabaya berharga murah.
Walau satu unitnya dijual mulai dari Rp400 juta-an saja, tetapi kualitas bangunan yang dihadirkan tergolong unnggulan.
Dokumen perizinan perumahan ini juga lengkap, sehingga penghuni tidak perlu khawatir akan legalitas perumahan.
Bukan itu saja, area jalan di dalam Graha Palem Asri juga sudah menggunakan paving block.
Material tersebut sangat ramah lingkungan karena mampu menyerap air hujan dengan cepat.
Ini membuat perumahan tergolong aman dan terbebas dari risiko banjir.
7. Surya Garden 3
Berikutnya ada Surya Garden 3 yang menawarkan desain rumah minimalis kekinian.
Lokasinya sangat strategis karena hanya berjarak 15 menit dari berbagai fasilitas umum.
Ada tiga pilihan tipe unit rumah di Surya Garden 3, masing-masingnya mempunyai spesifikasi lengkap sehingga cocok dihuni oleh keluarga baru.
Selain tepat dijadikan tempat tinggal, Surya Garden 3 juga prospektif sebagai aset investasi.
Terletak di Sidoarjo, harga hunian di perumahan ini diprediksi dapat meningkat 10-15% per tahunnya.
8. Wang Residence Sukodono
Wang Residence Sukodono sangat cocok bagi Anda yang senang dengan desain rumah aesthetic.
Bagaimana tidak, perumahan di Sidoarjo ini mampu menghadirkan konsep hunian tumbuh dengan sentuhan alami yang indah.
Setiap unit di Wang Residence Sukodono memang dibangun dengan elemen alami, sehingga suasananya begitu asri dan memikat.
Anda bisa mendapatkan salah satu unit cantik di Wang Residence Sukodono dengan harga mulai dari Rp600 juta-an saja.
Sangat cocok untuk pasangan muda yang sedang mencari tempat tinggal murah, tetapi prospektif dari segi investasi properti.
Itulah beberapa rekomendasi perumahan di Surabaya yang layak untuk dipertimbangkan.
Punya pertanyaan lain seputar properti? Yuk, diskusikan di Teras123!
Semoga bermanfaat.