8 Desain Plafon Kamar Mandi Terbaru yang Keren untuk Ditiru
Terakhir diperbarui 11 Juni 2024 · 4 min read · by Insan Fazrul
Meski terdengar sepele, bentuk atau desain plafon kamar mandi bisa memengaruhi tampilan rumah secara keseluruhan.
Pasalnya, selain berfungsi untuk mencegah hawa panas dan air hujan masuk ke dalam ruangan, plafon sejatinya berguna mempercantik interior sebuah rumah.
Maka itu, saat ini plafon untuk kamar mandi bentuk atau desainnya bermacam-macam.
Sebagai referensi, artikel berikut beberapa bentuk plafon kamar mandi dengan tampilan memikat yang bisa kamu aplikasikan.
Inspirasi Desain Plafon Kamar Mandi Terbaru
1. Plafon Kamar Mandi Minimalis dan Sederhana
Ide desain plafon kamar mandi yang pertama mempunyai bentuk minimalis, simpel dan sederhana.
Bentuk atap kamar mandi tersebut cocok untuk berbagai jenis hunian.
Untuk menciptakan kesan minimalis pada plafon, kamu bisa menggunakan warna-warna netral seperti putih.
Warna itu membuat plafon seakan-akan membuat kamar mandi lebih luas dan bersih.
Baca juga:
9 Inspirasi Desain Plafon Rumah Minimalis Terbaru
2. Desain Plafon Kamar Mandi Kecil
Apakah ukuran kamar mandi di rumahmu kecil? Jika iya, pilih jenis plafon yang tepat supaya kamar mandi tidak terasa sumpek dan pengap.
Sebagai panduan, pilihlah plafon kamar mandi dengan bahan gypsum polos.
Jenis plafon untuk kamar mandi tersebut cocok bila ukuran ruangan tidak besar.
Selain itu, untuk membuat kamar mandi nyaman, usahakan tinggi plafon sesuai.
Lalu, berapa tinggi plafon kamar mandi? Umumnya, tinggi plafon untuk kamar mandi yang ideal sekitar 2,4 meter.
3. Atap Kamar Mandi Modern
Desain plafon kamar mandi kini bisa dibentuk sedemikian rupa, contohnya seperti gambar di atas.
Gambar plafon tersebut terlihat sangat modern karena ada dekorasi lampu LED yang memukau.
Untuk menciptakannya di rumah, kamu harus merancang plafon jenis up ceiling.
Up ceiling adalah jenis plafon di mana sebagian besar permukaan atap terangkat.
Tidak hanya modern, atap ini membuat kamar mandi terasa lebih dramatis.
4. Atap Kamar Mandi Minimalis ala Hotel Mewah
Plafon kamar mandi dapat dirancang menyerupai atap-atap kamar hotel yang mewah.
Tidak perlu menggunakan material mahal, bahan seperti gypsum dapat dibentuk sedemikian rupa untuk menghadirkan nuansa mewah ala hotel bintang lima.
Kuncinya ada pada permainan lampu di plafon tersebut.
Selain plafon dan lampu, usahakan kamu menggunakan material-material berkelas seperti marmer untuk melahirkan kamar mandi ala hotel seutuhnya.
Bila marmer terlalu mahal, kamu dapat menggunakan keramik motif polos dengan warna-warna netral.
5. Plafon Kamar Mandi Mewah
Plafon untuk kamar mandi mewah bisa diaplikasikan dengan sambungan papan gypsum berbayang, seperti gambar di atas.
Kesan mewah akan kian terasa jika kamu menambahkan lampu berpola dengan bentuk aesthetic.
Namun, untuk menciptakan plafon kamar tersebut, kamu membutuhkan biaya yang cukup besar.
Karena itu, pertimbangkan baik-baik keputusanmu sebelum memilih jenis plafon ini.
Baca juga:
10 Desain Plafon Rumah Mewah dengan Model yang Kekinian
6. Desain Plafon Kamar Mandi Berbahan Kayu
Ingin punya kamar mandi Japanese style yang hangat dan homey? Jika iya, coba aplikasikan plafon kamar mandi dengan bahan kayu.
Supaya kesan Japanese style kian kentara, pastikan material kayu diaplikasikan pula pada dinding dan lantai kamar mandi.
Ingat, pilihlah papan kayu solid seperti jenis plywood atau teakblock agar lebih kuat.
7. Plafon Kamar Mandi dengan Skylight
Foto: interiordesign.id
Atap skylight belakangan tengah digandrungi dan populer di tengah masyarakat.
Pasalnya, atap jenis ini menawarkan ruangan yang lebih natural dan mampu mengoptimalkan sinar matahari ke dalam ruangan.
Jenis atap skylight pun bisa kamu terapkan di kamar mandi.
Adanya skylight bisa memberi tampilan yang cantik dan berkelas pada kamar mandi.
Andai kamar mandi di rumah terlalu sempit, atap ini akan membuatnya seolah-olah lebih lapang.
8. Plafon Kamar Mandi dengan Dekorasi Kayu
Jenis plafon untuk kamar mandi terakhir cukup unik karena didekorasi dengan cantik.
Salah satu dekorasi yang patut dicoba adalah seperti pada gambar di atas.
Dekorasi plafon kamar mandi tersebut menggunakan material kayu yang dibentuk sedemikian rupa.
Tidak hanya cantik, dengan dekorasi kamar mandi ini akan terlihat lebih elegan.
Itulah beberapa ide desain plafon kamar mandi yang layak dicoba.
Punya pertanyaan seputar properti? Yuk, tanya di Teras123!
Semoga bermanfaat.