OK
logo rumah123
logo rumah123
download-app-hamburgerAdvertise Here
Panduan

Tips dan Keuntungan Sewa Apartemen Harian untuk Akomodasi Liburan
r123-share-title

Terakhir diperbarui 18 Oktober 2022 · 6 min read · by Miyanti Rahman

Keuntungan-Sewa-Apartemen-Harian

Sewa apartemen harian untuk akomodasi liburan menjadi salah satu opsi menarik di kalangan para pelancong.

Ya, dewasa ini akomodasi liburan memang semakin banyak pilihan, mulai dari hotel, bed and breakfast, villa, hingga apartemen.

Nah sewa apartemen harian sendiri cukup ngetren belakangan ini, karena menawarkan banyak keuntungan dibanding akomodasi lain.

Apartemen dipandang sebagai salah satu sarana investasi properti yang menjanjikan karena permintaan yang tinggi dan harga jual yang terus naik.

Sewa apartemen pun memiliki keuntungan yang berbeda dengan sewa rumah tapak biasa karena menawarkan waktu sewa, meliputi sewa tahunan, bulanan, hingga harian.

Berbeda dengan sewa apartemen tahunan atau bulanan, sewa apartemen harian biasanya menyasar kalangan pebisnis atau pelancong yang ingin berlibur.

Sehingga tidak heran apabila permintaannya tinggi, khususnya di kota atau kabupaten yang menjadi tujuan wisata.

Misalnya saja sewa apartemen harian di Bandung dan kota-kota lainnya, seperti apartemen di Yogyakarta, Surabaya, dan lain-lain.

Jika kamu memutuskan untuk sewa apartemen dengan sistem harian, berikut keuntungan yang bisa didapat.

7 Keuntungan Sewa Apartemen Harian untuk Akomodasi Liburan

Keuntungan Sewa Apartemen Harian

Lebih Irit

Salah satu keuntungan sewa apartemen harian untuk akomodasi liburan yang paling terasa, yaitu kita bisa lebih hemat.

Pasalnya, harga sewa apartemen harian tentu lebih murah kalau dibandingkan akomodasi lain seperti hotel, bed and breakfast, atau villa.

Apalagi jika liburan dengan banyak orang, maka keuntungan sewa apartemen dengan sistem sewa harian bisa lebih murah lagi.

Sebab apartemen bisa dihuni oleh lebih dari dua orang, ditambah tidak ada biaya tambahan yang dikenakan untuk ekstra bed.

Akses Transportasi Lebih Mudah

Keuntungan Sewa Apartemen Harian Akses Transportasi Lebih Mudah

Seperti yang diketahui, lokasi apartemen biasanya sangat strategis dan kebanyakan berada di tengah-tengah kota.

Berbeda dengan liburan di villa yang terletak di kawasan yang sulit ditempuh dengan transportasi publik.

Sehingga pilihan sewa apartemen harian untuk akomodasi liburan menawarkan akses transportasi yang lebih mudah.

Lihat saja apartemen di Bandung, lokasinya pasti tidak jauh gerbang tol atau destinasi wisata favorit

Sementara apartemen di Jakarta, lokasinya pasti dekat dengan gerbang tol atau halte-halte bus rapid transit (BRT) Transjakarta.

Fasilitas di Sekitar Apartemen Lebih Menarik

Keuntungan Sewa Apartemen Harian Fasilitas Ruangan Lebih Lengkap

Keuntungan sewa apartemen harian yang selanjutnya adalah dikelilingi beragam fasilitas publik seperti mal, tempat wisata, dan sebagainya.

Selain itu, tentu masih banyak fasilitas di dalam apartemen lainnya yang dapat Anda nikmati bersama keluarga.

Fasilitas Ruangan Lebih Lengkap

Tidak hanya fasilitas apartemen, fasilitas ruangan yang ditawarkan oleh apartemen juga lebih lengkap dibandingkan hotel dan sewa vila.

Jika di hotel hanya ada kamar, kamar mandi dan mungkin balkon, maka di apartemen ada tambahan ruang dapur.

Beberapa apartemen bahkan memiliki ruang keluarga hingga ruang untuk mencuci pakaian. Peralatan yang tersedia pun lengkap!

Dengan begitu, Anda bisa menghemat pengeluaran selama liburan terutama untuk beli makanan karena bisa memasak sendiri.

Masa Sewa Apartemen Lebih Fleksibel

Selanjutnya, keuntungan sewa apartemen harian untuk akomodasi liburan adalah lebih fleksibel dari segi durasi menginap.

Waktu sewa apartemen tak terpatok aturan jadwal check in dan check out, jadi Anda bisa dengan bebas keluar masuk apartemen kapanpun.

Waktu sewa apartemen bisa lebih fleksibel, lantaran pada umumnya apartemen adalah properti milik pribadi.

Bisa Bawa Pakaian Secukupnya

Keuntungan Sewa Apartemen Harian Bisa Bawa Pakaian Secukupnya

Sudah disebutkan sebelumnya, bahwa beberapa apartemen menyediakan fasilitas ruangan yang lebih lengkap.

Contohnya ruang mencuci pakaian, sehingga Anda bisa membawa pakaian secukupnya saat liburan.

Meskipun terlihat sepele, hal ini jelas menguntungkan karena Anda tak akan dibebani barang bawaan yang berat dan banyak.

Apalagi membawa terlalu banyak barang saat liburan bisa merusak mood dan suasana menyenangkan, lho.

Peraturan Administrasi Lebih Simpel

Apartemen adalah properti milik pribadi sehingga peraturan administrasi biasanya lebih simpel dan memudahkan.

Kegiatan sewa-menyewa di sini sepenuhnya hanya melibatkan pemilik dan penyewa properti.

Sementara jika sewa hotel untuk akomodasi liburan, kita harus melewati proses administrasi check in dan check out yang cukup panjang.

Ditambah lagi harus menyiapkan uang cash sebagai deposit, meskipun uang ini nantinya akan dikembalikan.

Tips Sewa Apartemen Harian untuk Akomodasi Liburan

Tips Sewa Apartemen Harian

Tentukan Kebutuhan Akomodasi

Sebelum menentukan apartemen mana yang akan disewa, tentukan dulu kebutuhan akomodasi Anda

Apakah Anda melancong sendirian, bersama pasangan, bersama keluarga atau teman-teman sehingga perlu kamar yang lebih luas.

Sewa apartemen harian yang sesuai dengan kebutuhan akomodasi Anda tentu sangat direkomendasikan.

Hal ini berguna untuk pengaturan pengeluaran bujet liburan, agar lebih efektif dan efisien, serta terkendali.

Pilih Apartemen yang Lokasinya Dekat Tujuan Liburan

Jika sudah mengetahui kebutuhan akomodasi Anda, maka saatnya mencari apartemen.

Nah agar liburan Anda semakin menyenangkan, efektif dan efisien, pilihlah apartemen yang lokasinya dekat dengan tujuan wisata.

Karena kalau Anda memilih apartemen yang lokasinya jauh dari tujuan wisata, waktu liburan akan terbuang percuma di perjalanan.

Cari Tahu Fasilitas Apartemen

Tips Sewa Apartemen Harian Cari Tahu Fasilitas Apartemen

Foto: booking.com

Setelah menemukan apartemen yang lokasinya cocok dengan tujuan wisata, langkah selanjutnya adalah mencari tahu fasilitas.

Lakukan survei online fasilitas internal apartemen apa saja yang ada di sekitar apartemen termasuk fasilitas dalam unit apartemen.

Misalnya fasilitas kolam renang, spa, sauna, restoran dan kafe di dalam kawasan apartemen.

Fasilitas-fasilitas dalam apartemen Ini bisa memengaruhi susunan itinerary liburan Anda, lho!

Misalnya, jika Anda tahu di sekitar apartemen ada pusat kebugaran, mungkin Anda akan menyempatkan diri olahraga sebelum berpetualang.

Cek Ulasan Apartemen

Tips Sewa Apartemen Harian Cek Ulasan Apartemen

Cek ulasan apartemen di internet adalah kegiatan sepele yang tidak boleh dilewatkan begitu saja.

Ya, kegiatan tersebut memang terlihat sepele, tetapi akan sangat membantu dalam menentukan pilihan sewa apartemen harian.

Dengan mengecek ulasan berupa kelebihan dan kekurangan apartemen, Anda terjaga dari ekspektasi yang terlalu tinggi.

Anda bisa melakukan pengecekkan reputasi apartemen, apakah terdapat ulasan buruk atau tidak.

Ini akan sangat berguna, apalagi kalau apartemen sudah terlanjur dipesan lalu pemesanannya tidak bisa dibatalkan.

Jangan Ragu Menawar Harga

Harga Sewa Apartemen Harian

Sudah disebutkan sebelumnya, bahwa apartemen adalah milik pribadi sehingga kerja sama hanya antara pemilik properti dan penyewa.

Sebab itu, sah-sah saja jika Anda ingin nego harga sewanya untuk mendapatkan keuntungan lebih.

Apalagi kalau Anda menyewa selama beberapa hari. Biasanya semakin lama apartemen disewa, maka semakin murah harga sewanya!

Sewa Apartemen Harian secara Online

Demi kemudahan dan kepraktisan, Anda disarankan untuk sewa apartemen harian secara online.

Ini bisa dilakukan di beberapa situs booking atau situs jual beli properti seperti rumah123.com.

Tidak hanya ada referensi sewa apartemen harian saja, tetapi Anda juga bisa menemukan berbagai jenis properti lainnya.

Mulai dari apartemen, rumah, villa, hingga rumah toko dari berbagai wilayah Indonesia, semua tersedia di dalamnya!

Jika Anda berencana membeli unit apartemen, ada banyak pilihan hunian menarik di Rumah123 yang bisa dipertimbangkan.

Semoga bermanfaat!

Simulasi Gaji KPR

Cari tahu kemampuan cicilan KPR berdasarkan penghasilan.

Rp
Rp

Bunga KPR Terbaru

Beli properti impian dengan memilih produk KPR terbaik di Rumah123

Bank BRI
Bank BRI
Suku bunga mulai dari2.75%
Tenor Max.25 Tahun
BFI Finance
BFI Finance
Suku bunga mulai dari7.92%
Tenor Max.15 Tahun
Bank DKI
Bank DKI
Suku bunga mulai dari3.97%
Tenor Max.25 Tahun