Kelebihan & Kekurangan Tinggal di Denpasar, dan Rekomendasi Propertinya
Terakhir diperbarui 18 Oktober 2024 · 7 min read · by Yongky Yulius
Tinggal di Denpasar bisa memberikan pengalaman unik karena menggabungkan kehidupan perkotaan dengan keindahan alam Bali.
Sebagai ibu kota Provinsi Bali, Denpasar adalah pusat pariwisata, ekonomi, dan budaya.
Sehingga, Denpasar merupakan pilihan menarik untuk kamu yang ingin menetap di Bali.
Kendati demikian, tentu saja seperti kota lainnya, Denpasar juga memiliki berbagai kelebihan dan kekurangan.
Artikel ini mencoba memaparkan kelebihan dan kekurangan Denpasar untuk tempat tinggal, termasuk soal rekomendasi properti terbaik di Denpasar dan sekitarnya yang dapat dipilih.
Keunggulan Denpasar sebagai Tempat Tinggal
1. Surga Destinasi Wisata
Denpasar memiliki sejuta destinasi wisata yang memiliki unsur sejarah dan rekreasi.
Tempat wisata di kawasan ini bisa dikunjungi bersama keluarga maupun kerabat terdekat.
Jika tinggal di Denpasar, dijamin kamu tidak akan merasa bosan karena banyak destinasi wisata yang bisa dikunjungi.
Berikut adalah beberapa pilihan tempat wisata di Denpasar yang murah:
Monumen Bajra Sandhi
- Harga: Gratis
- Lokasi: Jalan Raya Puputan, Panjer, Denpasar Utara.
Museum Bali
- Harga umum: Rp 25.000
- Harga pelajar: Rp 5.000
- Lokasi: Jalan Mayor Wisnu No.1, Dangin Puri, Denpasar Timur.
Pasir Seni Kumbasari
- Harga: Pengunjung punya opsi menawar harga.
- Lokasi: Jalan Gajah Mada, Pemecutan, Denpasar Barat.
Air Mancur Lumintang Park
- Harga: Gratis.
- Lokasi: Jalan Hayam Wuruk No.123, Panjer, Denpasar Utara.
Museum Le Mayeur
- Harga anak-anak: Rp 5.000
- Harga dewasa: Rp 10.000
- Harga mahasiswa: Rp 3.000
- Harga pelajar: Rp 2.000
- Lokasi: Jalan Hang Tuah, Sanur Kaja, Denpasar Selatan.
2. Kaya Akan Pilihan Kuliner
Kamu suka kulineran tanpa henti? Maka, tinggal di Denpasar dapat jadi pilihan terbaik.
Tak hanya terkenal dengan wisata alamnya saja, di Denpasar tersedia banyak wisata kuliner yang bisa dicoba.
Bahkan, beberapa tempat telah dikenal dengan baik oleh turis lokal maupun mancanegara.
Beberapa pilihan wisata kuliner di Denpasar adalah Nasi Ayam Kedewatan, Nasi Ikan Mak Beng, Nasi Campur, Babi Guling, Bebek Goreng, Sate Plecing, dan sebagainya.
3. Infrastruktur dan Aksesibilitas Modern
Denpasar memiliki infrastruktur berupa jalan tol, jalan raya, dan berbagai infrastruktur lainnya yang sudah sangat mumpuni.
Tersedia Tol Bali Mandara dengan 4 jalur yang menghubungkan Pelabuhan Benoa, Bandara Ngurah Rai, dan Nusa Dua di wilayah Kota Denpasar.
Menariknya pada jalan tol sepanjang 12.45 km ini, dibangun jalur khusus untuk kendaraan motor.
Selain itu terdapat banyak pilihan transportasi, misalnya untuk jalur laut terdapat Pelabuhan Benoa.
Sedangkan sarana transportasi darat, tersedia angkutan kota dan Trans Sarbagita yang telah beroperasi sejak tahun 2011 dan Trans Metro Dewata yang beroperasi sejak 2020.
4. Memiliki Fasilitas Publik Lengkap
Tinggal di Denpasar, kamu dapat menjalankan aktivitas dengan mudah. Sebab kota ini memiliki fasilitas publik yang lengkap, mencakup pusat perbelanjaan dan fasilitas kesehatan.
Kota Denpasar dilengkapi tiga rumah sakit milik pemerintah, di antaranya RSUP Sanglah Denpasar, RSUD Wangaya dan RSAD Udayana.
Selain itu tersedia pula 13 rumah sakit swasta, yang menghadirkan pelayanan modern, profesional, dan juga terpercaya.
Untuk pusat perbelanjaannya, ada beberapa pilihan yang bisa kamu kunjungi di Denpasar seperti Level 21 Denpasar, Mal Bali Galeria, Ramayana Bali Mall, dan masih banyak lagi.
Baca juga:
Rekomendasi Tempat Tinggal Terbaik di Bali
5. Banyak Fasilitas Pendidikan Ternama
Denpasar tak hanya terkenal dengan destinasi wisata, namun juga universitas bergengsinya,
Sebut saja seperti Universitas Udayana yang ada di Jimbaran, memiliki banyak peminat di setiap tahunnya.
Selain itu ada pula Universitas Pendidikan Nasional, Universitas Warmadewa, Universitas Hindu Indonesia, Institut Seni Denpasar, Politeknik Negeri Bali, dan lainnya.
6. Banyak Dipilih sebagai Lokasi Investasi
Kegiatan investasi properti banyak mencuri perhatian masyarakat, terutama di kawasan yang menguntungkan seperti Denpasar.
Seperti yang sudah disebutkan, Denpasar tidak pernah sepi wisatawan. Kunjungan turis domestik dan internasional selalu membanjiri kawasan satu ini.
Karena itu, membeli properti di Denpasar bisa sangat menguntungkan. Selain harganya selalu naik, berbagai properti di sana bisa kita olah sebagai penunjang kebutuhan pariwisata.
7. Memiliki Banyak Komunitas
Selain ramah, masyarakat Denpasar terbilang aktif. Banyak tercipta berbagai komunitas di sana, seperti komunitas bisnis, musik, seni, tari fotografi, dan lainnya.
Tentunya, komunitas-komunitas tersebut dapat membantu memperluas jaringan serta menambah teman baru.
Jika kamu memiliki hobi serupa, bisa banget lho, mengikuti salah satu komunitas yang ada di Denpasar.
Beberapa komunitas yang terkenal di Denpasar di antaranya adalah Jejak Literasi Bali, Lingkar Studi Sastra Denpasar, Komunitas Kanaditya, Social Project Bali, dan lain-lain.
Kekurangan Denpasar sebagai Tempat Tinggal
1. Kemacetan Lalu Lintas
Denpasar kerap mengalami kemacetan lalu lintas. Hal tersebut seperti apa yang diberitakan oleh beberapa portal berita.
Menurut Denpasarkota.go.id, ruas jalan Bedahulu bisa mengalami kemacetan karena di area kanan dan kiri badan jalan dipenuhi parkir mobil.
Sementara itu, Ketua Organisasi Angkutan Darat (Organda) Bali, I Nyoman Arthaya Sena menyebut, kemacetan kerap terjadi di Kapal Badung, Kuta, dan Nusa Dua.
2. Masalah Overtourism
Lantaran terkenal sebagai tempat wisata, Denpasar kerap mengalami kepadatan karena wisatawan.
Berdasarkan laporan Dewan Perjalanan dan Wisata Dunia (WTTC), dari Januari-November 2023, Bali disebut sebagai salah satu destinasi wisata dengan turis berlebih (overtourism).
Jadi, saat hendak memilih tempat tinggal di Denpasar, kamu harus cermat memilih kawasan yang belum padat.
3. Belum Semua Terpenuhi Air Bersih
Kekurangan berikutnya tinggal di Denpasar adalah persoalan ketersediaan air bersih.
Menurut Tribun Bali, Perumda Air Minum Tirta Sewaka Dharma, atau PDAM Kota Denpasar masih kekurangan air untuk melayani pelanggan.
Hingga beritanya diturunkan pada 6 Juni 2024, Perumda itu baru bisa memenuhi 60 persen air baku untuk pelanggan.
Hal itu diungkapkan oleh Dirut Perumda Air Minum Tirta Sewaka Dharma, Ida Bagus Gede Arsana saat berada pada acara HUT ke-27 Perumda, Kamis (6/6/2024) di Inna Bali Heritage Hotel Denpasar.
Menurut Ida Bagus, pihaknya akan mencari solusi untuk memenuhi kekurangan 40 persen lainnya. Salah satunya, adalah dengan meningkatkan kerjasama dengan UPTD Provinsi Bali.
***
Setelah mengetahui kelebihan dan kekurangan tinggal di Denpasar, semoga kamu bisa mengambil keputusan apakah akan tinggal di ibu kota Provinsi Bali atau tidak.
Untuk yang sudah menentukan keputusan akan tinggal di Denpasar, kamu bisa mengetahui dulu rekomendasi propertinya berikut ini.
Rekomendasi Properti di Denpasar dan Sekitarnya
1. Mangata Residence & Villas
Berlokasi di Denpasar Selatan, Mangata Residence menyuguhkan hunian dengan kualitas standar Eropa.
Terdapat tipe townhouse 2 lantai dengan 3 kamar tidur, yang sudah dilengkapi kamar mandi en-suite.
Lalu, di dalamnya juga terdapat ruang tamu luas, dapur, ruang penyimpanan, hingga fasilitas kolam renang pribadi.
Letak Mangata Residence ini hanya 10 menit dari Pelabuhan Sanur dan delapan menit dari pantai.
Siap dihuni pada Maret 2025, Mangata Residence & Villas bisa kamu beli mulai dari Rp5,81 miliar.
2. Maja Humaga Villa Sanur
Maja Humaga Villa Sanur dibangun dengan gaya Mediterania modern dan elegan.
Kamu bisa memilih antara vila dengan kolam renang pribadi, yang ideal untuk bersantai dan menjamu tamu, atau vila dengan ruang dalam yang luas bagi mereka yang mengutamakan fungsionalitas.
Adapun harga villa di Bali adalah mulai dari Rp2,5 miliar, di mana sampai tulisan ini dibuat, hanya tersisa 7 unit saja.
Villa ini berlokasi di Jalan Sedap Malam Nomor 88, Kesiman, Denpasar, Bali.
3. Top Estate
Top Estate mempersembahkan sejumlah villa yang punya keunggulan masing-masing.
Ada Kutuh Nusa Dua yang bisa membuat penghuni menikmati kemewahan hidup dekat pantai selatan Bali yang eksotis, Pering Gianyar yang menawarkan suasana tenang dan asri, hingga Yeh Gangga & Nyitdah Tabanan dengan pemandangan sawah hijau.
Hunian dari Top Estate dipasarkan dengan harga bervariasi.
Paling terjangkau, ada rumah tipe pering yang dibanderol Rp685 jutaan dengan 2 kamar tidur dan 1 kamar mandi.
Nah, itulah beberapa alasan tinggal di Denpasar yang penting diketahui.
Semoga informasi di atas bermanfaat, ya!
Baca juga: