8 Ide Desain Rumah 5x10 Tanpa Garasi, Denah Beragam
Terakhir diperbarui 23 September 2024 · 6 min read · by Yongky Yulius
Desain rumah 5×10 tanpa garasi bisa menjadi pilihan jika kamu tak memiliki mobil dan tak berencana membeli mobil di kemudian hari.
Lantaran tak ada garasi mobil, ruang kosong di bagian depan rumah bisa dimanfaatkan untuk keperluan lain seperti dijadikan taman atau untuk ruang usaha kecil-kecilan.
Di bawah ini, kami telah menyajikan sejumlah ide desain rumah 5×10 tanpa garasi dengan denah beragam. Yuk, lihat satu per satu desainnya sebagai inspirasi.
Desain Rumah 5X10 Tanpa Garasi 3 Lantai
Sumber: prohomedecorz.com
Rumah ini dirancang untuk mensiasati keterbatasan ruangan pada rumah 5×10. Jadi, perluasan bangunannya dilakukan secara vertikal.
Di dalam rumahnya bisa terdapat ruang keluarga, ruang makan, dapur, dua kamar tidur, dua kamar mandi, serta ruang kosong di bawah tangga.
Dengan banyaknya ruangan tersebut, rumah ini bisa ditempati oleh keluarga dengan jumlah anggota 2-3 orang.
Kemudian, jika ada kerabat atau saudara dari luar kota yang menginap, ruang keluarga di lantai dua bisa dialihfungsikan menjadi kamar tidur.
Sementara itu, lantai tiganya bisa dimanfaatkan sebagai ruang bersantai yang dilengkapi taman kecil.
Lalu, bagian depan rumahnya bisa difungsikan untuk beragam keperluan, seperti membuka usaha kecil-kecilan berupa warung.
Pada gambar di atas, bagian depan rumah dipercantik dengan cat warna putih, abu-abu, material batu alam, serta material kayu.
Desain Rumah 5X10 Tanpa Garasi 3 Kamar Tidur
Desain rumah 5×10 tanpa garasi ini terlihat simpel. Pasalnya, bagian fasadnya tak memiliki banyak dekorasi.
Kendati begitu, tampilannya tetap cantik berkat garis-garis tegas, atap datar, serta penggunaan cat berwarna putih, abu-abu, serta hitam.
Kombinasi desain dan warna tersebut selaras dengan taman berukuran kecil di bagian depan rumahnya.
Masuk ke bagian dalam, di lantai pertama terdapat ruang tamu, dapur, dan ruang makan yang tak disekat dinding. Lalu, ada juga kamar mandi yang berada di sebelah dapur.
Sementara itu, di lantai dua terdapat tiga kamar tidur dan satu kamar mandi.
Lantaran memiliki tiga kamar tidur, rumah ini cocok ditempati oleh keluarga yang anggotanya 3-4 orang.
Dua kamar bisa ditempati oleh ayah, ibu, serta anak-anak. Sementara, kamar ketiganya bisa digunakan oleh asisten rumah tangga atau tamu.
Desain Rumah 5×10 Tanpa Garasi Berbentuk Kotak
Sumber: YouTube kang opik d’sign
Rumah yang satu ini memiliki model box house atau rumah kotak sederhana.
Di bagian fasadnya, kita bisa melihat bagian terasnya hanya berukuran sekitar 2×2,5 meter. Teras ini dilengkapi kursi dan meja untuk menerima tamu.
Dari teras tersebut, terdapat pintu masuk yang bisa diakses untuk memasuki ruang keluarga.
Ruangan utamanya tersebut menyatu dengan tempat makan dan dapur, tanpa sekat dinding.
Sumber: YouTube kang opik d’sign
Sementara itu, kamar tidurnya ada dua. Satu di bagian depan rumah di samping teras, lalu satu lagi di bagian belakang dekat dapur.
Kemudian, persis di samping kamar tidur terdapat kamar mandi sekaligus toilet.
Lantaran ukurannya mungil serta kamar tidurnya hanya dua, rumah ini cocok ditempati pasangan yang baru menikah atau lajang.
Selain itu, idealnya penghuni hanya punya sepeda motor karena tidak ada ruang yang cukup untuk memarkir mobil.
Desain Rumah 5X10 Tanpa Garasi dengan 1 Kamar Tidur
Sumber: YouTube
Rumah ini cocok ditempati oleh kamu yang masih lajang alias tinggal sendiri. Pasalnya, jumlah kamar tidurnya hanya satu.
Melihat bagian depan rumahnya, terdapat pagar berwarna hitam yang membuat hunian lebih privat.
Lalu, di belakang pagar tersebut, terdapat halaman yang bisa difungsikan sebagai taman dan tempat memarkirkan motor.
Tampilan fasadnya enak dipandang mata lantaran memadukan cat warna putih, abu-abu, serta penggunaan material alami seperti kayu dan batu alam.
Sumber: YouTube
Untuk ruangannya, di bagian dalam rumah terdapat kamar tidur, ruang keluarga, ruang makan, dapur, toilet, dan ruang utilitas.
Ruang utilitas tersebut bisa difungsikan untuk beragam hal. Contohnya, untuk ruangan bermain game, ruang menyimpan perkakas, atau ruang untuk melakukan hobi lainnya.
Desain Rumah 5X10 Tanpa Garasi Bergaya Modern Tropis
Gaya modern tropis juga bisa diterapkan pada desain rumah 5×10 tanpa garasi yang memiliki dua lantai.
Di bagian fasadnya, unsur modern tropis terlihat dari penggunaan material batu alam, penggunaan jendela kaca yang lebar, serta adanya pohon palem di samping rumah.
Seperti diketahui, rumah modern tropis mengutamakan pencahayaan alami agar ruangannya terang.
Jadi, tinggal di rumah modern tropis bisa membuat tubuh lebih sehat lantaran ruangannya tak lembap.
Hadir dalam dua lantai, rumah ini memiliki dua kamar tidur, tiga kamar mandi, satu ruang keluarga, dapur, dan satu carport.
Bahkan, di bagian depan dan belakang rumah terdapat taman hijau.
Desain Rumah 5X10 Tanpa Garasi dengan 4 Kamar Tidur
Sumber: YouTube Azura Raisya
Desain rumah 5×10 tanpa garasi juga bisa memiliki empat kamar tidur.
Untuk mewujudkan hal tersebut, rumahnya harus dibangun dalam dua lantai.
Jadi, dua kamar tidur ditempatkan di bagian bawah dan dua kamar tidur lainnya berada di lantai kedua.
Namun tentu saja, ruang tamu mesti ditiadakan demi mengakomodasi empat kamar tidur tersebut.
Selain itu, bagian dapurnya juga bisa dirancang agar cukup menempati ruang kosong memanjang di antara kamar tidur.
Sumber: YouTube Azura Raisya
Karena kamar tidurnya yang berjumlah empat, rumah ini cocok ditempati oleh 4-6 orang.
Penghuni rumah pun bisa lebih leluasa menerima tamu atau kerabat dari jauh untuk menginap.
Desain Rumah 5X10 Tanpa Garasi dengan Roof Deck
Rumah 5×10 tanpa garasi ini dilengkapi dengan roof deck.
Di lantai satu, terdapat ruang keluarga, ruang makan, dapur, toilet dan kamar mandi, serta kamar tidur.
Sementara itu, di lantai kedua terdapat tiga kamar tidur lainnya. Lalu, di atas lantai kedua terdapat roof deck.
Untuk diketahui, roof deck merupakan ruang terbuka yang berada di lantai atas, namun tak memiliki elemen atap.
Biasanya, roof deck dirancang dengan memperhatikan arah sinar matahari, sehingga tempatnya memiliki suhu yang tak terlalu panas.
Atau, bisa juga roof deck dilengkapi dengan pergola sebagai tempat untuk bersantai dan berteduh.
Adapun roof deck tersebut bisa difungsikan untuk beragam hal, misalnya jadi ruang mencuci pakaian, ruang tempat menyimpan tangki air, atau taman.
Desain Rumah 5X10 Tanpa Garasi dengan Mezzanine
Sumber: YouTube Gudang Design
Mezzanine merupakan ruang tambahan yang ditempatkan di antara lantai dan langit-langit.
Fungsi mezzanine beragam, bisa untuk ruang kerja, ruang baca, atau kamar tidur.
Jadi, berkat adanya mezzanine, kamu sebagai penghuni rumah bisa mendapatkan ruang ekstra yang multifungsi.
Ruang tambahan tersebut bisa ditempatkan juga di desain rumah 5×10 tanpa garasi.
Pada desain rumah di atas, bagian mezzanine-nya ditempatkan persis di atas ruang keluarga.
Untuk aksesnya, menggunakan tangga berbentuk huruf L berdesain minimalis.
***
Setelah melihat dan membaca beberapa desain rumah 5×10 tanpa garasi di atas, mudah-mudahan kamu bisa mendapatkan inspirasi.
Desain tersebut bisa kamu gunakan sebagai patokan dalam membangun rumah baru.
Sementara, jika ingin membeli rumah kamu bisa menelusuri rumah dijual dan cari KPR murah di Rumah123.com.