OK
logo rumah123
logo rumah123
download-app-hamburgerAdvertise Here
KPR
Panduan
Salin link berhasil

5 Inspirasi Cat Rumah Warna Biru Tosca, Terlihat Sangat Menarik!
Salin link berhasil

Dipublikasikan 18 Februari 2025 · 3 min read · by Nik Nik Fadlah

cat rumah warna biru tosca

Sumber: Freepik.com/Kjpargeter

Biru tosca adalah salah satu warna cat rumah yang banyak digemari.

Alasan utamanya karena warna ini dapat memberikan kesan segar, menenangkan, dan elegan. 

Selain itu, biru tosca juga menjadi warna yang cocok diaplikasikan di berbagai ruangan, mulai dari ruang tamu, kamar tidur, hingga eksterior rumah.

Sejatinya tosca merupakan perpaduan antara warna biru dan hijau, yang secara tidak langsung dapat memberikan efek menenangkan pada setiap ruangan. 

Nah, jika kamu sedang mencari inspirasi cat rumah warna biru tosca, langsung simak di bawah ini, ya!

Baca juga: 

14 Kombinasi Warna Cat Rumah yang Bagus untuk Bagian Luar dan Dalam

Inspirasi Cat Rumah Warna Biru Tosca

1. Desain Cat Rumah Warna Biru Tosca

desain cat rumah warna biru tosca

Sumber: Booking.com

Penerapan warna biru tosca di sebagian besar dinding mampu menjadikan ruangan tampak terlihat lebih fresh

Selain itu, warna biru tosca juga sangat cocok dipadukan dengan perabot berwarna lain, baik itu yang bernuansa neutral tone ataupun dark tone

Kehadiran perabot dan lantai kayu di dalam ruangan juga terlihat sangat compact dengan warna cat yang digunakan. 

2. Perpaduan Cat Rumah Warna Biru Tosca dan Pink

cat rumah warna biru tosca dan pink

Sumber: Creativebooster.net

Kombinasi warna biru tosca dan pink memang tak pernah gagal. 

Sebab, cat rumah warna biru tosca dan pink bisa memberikan sentuhan ceria dan playful pada ruangan, seperti halnya gambar di atas. 

Sebagian dinding kamar menggunakan warna biru tosca. 

Sedangkan warna pink diterapkan pada perabot seperti selimut, gorden, dan bantal. 

Jika memiliki kamar tidur dengan konsep di atas dijamin kamu akan betah berlama-lama di dalam ruangan!

3. Cat Ruang Tamu Warna Biru Tosca dan Kuning

cat rumah warna biru tosca dan kuning

Sumber: Home-designing.com

Perpaduan warna cat rumah biru tosca dan kuning mungkin tak pernah terpikirkan bagi sebagian orang. 

Namun, jika kedua warna tersebut digabungkan hasilnya terlihat sangat menarik. Bahkan, bisa memberikan kesan retro!

Kamu bisa menerapkan warna biru tosca pada perabot rumah supaya ruangan tidak terlalu menonjol.

Agar terlihat lebih harmonis, jangan lupa untuk memadukannya dengan warna yang lebih netral seperti putih atau abu-abu, ya. 

Baca juga:

15 Warna Cat Rumah Minimalis yang Elegan dan Mewah Terbaru

4. Nuansa Tosca pada Kamar Mandi

cat rumah warna biru tosca menarik

Sumber: Lakremastudio.com

Siapa bilang biru tosca hanya cocok diterapkan pada ruang tamu atau kamar tidur saja?

Buktinya, kamu bisa kok menerapkan warna ini pada kamar mandi, seperti gambar di atas.

Warna cat rumah biru tosca yang diterapkan pada dinding, shower, dan rak kamar mandi membuat ruangan terlihat lebih segar. 

Jika ingin menggunakan warna biru tosca pada kamar mandi, sangat disarankan untuk menerapkannya pada sebagian dinding atau perabot saja supaya ruangan tak terkesan gelap. 

5. Kombinasi Cat Rumah Warna Biru Tosca dan Putih

cat rumah warna biru tosca dan putih

Sumber: Houzz.com

Apakah kamu menginginkan ruangan terlihat klasik? Coba terapkan warna biru tosca dan putih. 

Perpaduan cat rumah warna biru tosca dan putih bisa memberikan kesan yang dramatis pada ruangan. 

Terlebih lagi jika biru tosca diterapkan di hampir sebagian besar ruangan. 

Tak hanya itu, kombinasi warna biru tosca dan putih juga menjadi latar belakang yang sempurna untuk perabot dan dekorasi hunian bernuansa lebih cerah. 

Supaya kesan klasik kian terpancar, coba pilih sofa dengan desain chesterfield. 

Baca juga:

10 Contoh Warna Cat Rumah Bagian Luar yang Cerah dan Bagus

Nah, itulah inspirasi cat rumah warna biru tosca. 

Terlihat sangat menarik ya?

Jika kamu memiliki pertanyaan lebih lanjut soal dekorasi dan desain, langsung diskusikan di laman Teras123, yuk!