Rekomendasi Perumahan Elit di Indonesia dengan Fasilitas Terbaik
Terakhir diperbarui 08 April 2025 · 18 min read · by Insan Fazrul
Perumahan elit identik dengan kawasan hunian yang di dalamnya terdapat banyak keunggulan.
Keunggulan tersebut meliputi lokasi strategis, desain rumah, hingga fasilitas umum yang lengkap dan mewah.
Dari segi ukuran, rumah-rumah di kawasan elit umumnya memiliki tipe unit yang bervariasi.
Nah, bagi Anda yang berminat membeli rumah elit di kota besar Indonesia, berikut sejumlah rekomendasi menarik yang layak dipertimbangkan.
Daftar Isi Konten:
- Daftar Perumahan Elit di Kota Besar Indonesia
- Perumahan Elit di Bekasi
- Perumahan Elit di Tangerang
- Perumahan Elit di Tangerang Selatan
- Perumahan Elit di Jakarta
- Perumahan Elit di Bogor
- Perumahan Elit di Bandung
- Perumahan Elit di Batam
- Perumahan Elit di Depok
- Perumahan Elit di Surabaya
- Perumahan Elit Karawang
- Perumahan Elit di Sidoarjo
- Perumahan Elit di Makassar
- Perumahan Elit di Semarang
- Perumahan Elit di Bali
- Perumahan Elit di Malang
- Perumahan Elit di Palembang
Daftar Perumahan Elit di Kota Besar Indonesia
Perumahan Elit di Bekasi
Berlokasi tidak jauh dari Jakarta, membuat Kota Bekasi sering diincar oleh para pencari properti.
Apalagi, saat ini Bekasi mempunyai infrastruktur yang terbilang komplet dan canggih.
Ini membuat banyak developer membangun proyek-proyeknya di Bekasi.
Setidaknya, ada dua perumahan elite dan premium di Bekasi yang layak dipertimbangkan sebagai tempat tinggal.
1. Yara at The Kaia Grand Wisata
Perumahan elit di Bekasi yang bisa Anda pertimbangkan adalah Yara at The Kaia Grand Wisata.
Salah satu perumahan termewah di Indonesia ini terbilang unik sebab desain rumahnya kotak dan geometris.
Alhasil, fasad rumah tampak begitu futuristis dan aesthetic.
Seperti klaster Grand Wisata lain, Yara at The Kaia Grand Wisata memiliki kondisi kawasan yang sejuk dan homey.
Lokasinya juga dekat dari gerbang masuk utama Grand Wisata dan Gerbang Tol KM21 Jakarta-Cikampek dan Toll Jorr 2.
Dekat pula ke Stasiun LRT Bekasi Timur dan Bandara Halim Perdana Kusuma.
Di sekitar kawasan, terdapat fasilitas kesehatan, seperti RS Hermina, RS Mitra Keluarga, dan RS Eka Hospital.
Untuk fasilitas pendidikan, ada Sekolah Al Azhar, IPEKA, dan Notredame.
Perumahan di Bekasi ini sangat cocok dijadikan tempat tinggal untuk Anda dan keluarga.
2. Vicente at Klasika Grand Wisata
Masih di dalam kawasan Grand Wisata, Vicente at Klasika Grand Wisata adalah perumahan elit di Bekasi yang menawarkan hunian premium dengan kualitas tinggi.
Klaster ini mengusung desain klasik modern dengan arsitektur klasik yang elegan.
Setiap unit dilengkapi dengan teknologi rumah pintar untuk kenyamanan dan keamanan penghuni.
Desain perumahan ini juga memerhatikan ruang terbuka hijau yang asri dan menenangkan.
Vicente at Klasika Grand Wisata terletak di lokasi strategis Grand Wisata Bekasi dengan akses mudah ke berbagai fasilitas, seperti:
- Gerbang Tol Tambun KM 21 dan Tol JORR II
- Sstasiun LRT Jatimulya (Bekasi Timur)
- RS Hermina, RS Mitra Keluarga
- Living World Mall
- Sekolah Al Azhar, Sekolah IPEKA, dan Sekolah Notredame
Perumahan Elit di Tangerang
1. Griya Idola Residence
Griya Idola Residence adalah perumahan elite yang dikembangkan oleh Griya Idola.
Perumahan ini berlokasi di Cikupa Raya, Tangerang yang memiliki lokasi strategis dengan akses mudah ke berbagai fasilitas publik, di antaranya:
- Pintu Tol Cikupa dan Pintu Tol Bitung
- Bandara Soekarno-Hatta
- Ciputra Hospital dan RS Hermina
- Sekolah Tarakanita, Sekolah Citra Islami, Sekolah Citra Berkat, dan Universitas Esa Unggul
- EcoPlaza dan Mal Ciputra Tangerang
Selain itu, perumahan elite di Tangerang ini menawarkan berbagai fasilitas unggulan, yaitu sebagai berikut:
- One gate system
- Keamanan dengan kamera CCTV
- Jalur lari
- Club house
- Area bermain
- Sky garden
- Kolam renang
- Kartu akses
- Taman hijau
- Area ritel
Dengan kombinasi fasilitas lengkap, desain modern, dan lokasi strategis, Griya Idola Residence menawarkan hunian ideal bagi Anda yang mencari kenyamanan dan kemewahan di kawasan Tangerang.
Perumahan Elit di Tangerang Selatan
Dalam beberapa tahun terakhir, kawasan Tangerang Selatan dijejali oleh perumahan-perumahan mewah dan berkelas.
Di antara banyaknya proyek di kawasan tersebut, tidak lengkap rasanya bila tidak menyebut BSD City sebagai salah satu perumahan elit di Indonesia.
Sebagai informasi, BSD City adalah kawasan paling terencana di Indonesia yang mulanya dibangun sebagai kota mandiri dan kawasan satelit ibu kota.
Sampai saat ini, terdapat belasan kawasan hunian, baik rumah tapak maupun apartemen, di dalam kawasan tersebut.
Salah satu perumahan elit yang dapat Anda temukan di BSD City Tangerang adalah New Alesha, yang menawarkan unit rumah konsep resort bergaya mediterania.
Selain itu, ada pula Terravia yang menawarkan rumah mewah berdesain tropical modern dengan konsep ramah lingkungan.
Serupa seperti New Alesha, Terravia merupakan hunian premium BSD dengan berbagai keunggulan.
Selanjutnya, ada Enchante di BSD City yang dapat dikategorikan sebagai salah satu perumahan termahal di Indonesia.
Perumahan elit di Tangerang Selatan selanjutnya adalah The Blizfield at BSD City, sebuah perumahan yang menawarkan hunian berdesain modern dengan corak tropikal.
Desain tersebut menciptakan sebuah hunian yang memiliki sirkulasi udara optimal dan mendukung pola hidup sehat.
Perumahan Elit di Jakarta
1. Bukit Podomoro Jakarta
Perumahan elit di Jakarta bisa dengan mudah kita temukan, misalnya, perumahan mewah Bukit Podomoro Jakarta yang menawarkan desain arsitektur bergaya American dan Art Deco yang elegan.
Dibangun di atas lahan seluas 9,6 hektare, Bukit Podomoro Jakarta dikembangkan oleh Agung Podomoro Land di Jakarta Timur.
Bukit Podomoro Jakarta menawarkan konsep one stop living yang dilengkapi dengan fasilitas clubhouse, infrastruktur modern, teknologi smart home system yang terintegrasi dengan jaringan listrik bawah tanah, jaringan fiber optic, dan lainnya.
Perumahan elite di Jakarta ini memiliki akses mudah ke berbagai fasilitas, seperti Tol Becakayu, Pintu Tol Dalam Kota, dan Tol JORR.
Selain itu, Bukit Podomoro Jakarta dekat dengan stasiun KRL Klender dan Buaran serta Bandara Halim Perdanakusuma.
2. Synthesis Huis
Selanjutnya adalah Synthesis Huis, proyek perumahan mewah yang dikembangkan oleh Synthesis Development di Cijantung, Jakarta Timur.
Dibangun di atas lahan seluas 5,5 hektare, perumahan ini mengusung konsep desain Skandinavia modern yang menekankan gaya fungsional dan nuansa alami.
Perumahan ini dilengkapi dengan beragam fasilitas, seperti club house, taman bermain anak, bike park, lapangan tenis, lapangan basket, serta area hijau terbuka untuk berinteraksi dengan alam.
Synthesis Huis menawarkan akses mudah ke berbagai fasilitas umum dan infrastruktur penting, antara lain:
- Gerbang tol Gedong 2 dan gerbang tol Lenteng Agung 2
- Stasiun LRT Kampung Rambutan, Stasiun KRL Tanjung Barat, dan Bandara Halim Perdanakusuma
- STIE Kusuma Negara, SMAN 88 Jakarta, Sekolah NOAH, Universitas Indonesia, Global Islamic School, dan PB Soedirman
- CBD TB Simatupang dan AEON Mall Tanjung Barat
- RS Harapan Bunda, RSUD Pasar Rebo, dan RSU Adhyaksa
3. South Tresor
Selain di Jakarta Timur, pemukiman elite selanjutnya berada di koridor Barat Jakarta, yakni South Tresor yang dirancang dengan desain apik dan berkelas.
South Tresor memiliki akses yang sangat strategis, seperti akses ke gerbang tol Jakarta dan Tangerang serta Stasiun Kalideres dan Stasiun Rawabuaya.
Perumahan Elit di Bogor
1. Cluster Averon Kota Wisata
Cluster Averon Kota Wisata adalah proyek perumahan mewah yang dikembangkan oleh Sinar Mas Land di Kota Wisata Cibubur.
Klaster ini menawarkan hunian bergaya American Classic dengan desain megah dan fasilitas modern, ditujukan bagi masyarakat kelas atas yang menginginkan kenyamanan dan gaya hidup premium.
Terletak di jantung Kota Wisata Cibubur, Cluster Averon memiliki akses mudah ke berbagai fasilitas penting antara lain:
- Bandara Soekarno Hatta
- Tol Kota Wisata
- Eka Hospital
- Sekolah BHK
- Mall Living World Kota Wisata
Cluster Averon dilengkapi dengan berbagai fasilitas untuk menunjang kenyamanan penghuni:, seperti one gate system, kolam renang, area hijau yang asri, dan lain-lain.
2. Rancamaya Golf Estate
Rancamaya Golf Estate adalah dikenal dengan suasana hijau yang alami, pemandangan menawan, serta kelengkapan fasilitas yang ditawarkan.
Berlokasi di dataran tinggi Bogor, udara di Rancamaya terasa sejuk dan bersih karena jauh dari kebisingan kota.
Salah satu daya tarik utamanya adalah panorama langsung ke pegunungan indah, seperti Gunung Salak, Gunung Gede-Pangrango, dan Gunung Pancar.
Akses menuju lokasi ini pun sangat mudah karena bisa melalui Tol Jagorawi dam Tol Bocimi.
Dari segi aksesibilitas, Rancamaya Golf Estate juga dekat dengan berbagai fasilitas umum penting seperti:
- Bogor Senior Hospital
- Sekolah Internasional HighScope
- Stasiun Bogor Kota
- Exit tol Ciawi & akses Tol Bocimi
- Mall Boxies
Selain itu, kawasan ini dilengkapi fasilitas bergaya resort, di antaranya:
- Kolam renang
- Lapangan golf
- Gym
- Club house
- Jalur jogging
- One gate system
- Lapangan basket
- Sistem keamanan dengan CCTV
Dengan berbagai kelebihan tersebut, Rancamaya Golf Estate menjadi pilihan favorit bagi pencari hunian eksklusif bernuansa resort, baik untuk tempat tinggal maupun investasi properti.
3. Cluster New Da Vinci Legenda Wisata
Rekomendasi perumahan elite selanjutnya Cluster New Da Vinci – Legenda Wisata.
Cluster New Da Vinci Legenda Wisata adalah proyek besar persembahan Sinar Mas Land yang berlokasi strategis dan dekat dengan beragam destinasi wisata populer.
Terdapat segudang fasilitas lengkap di dalam perumahan, termasuk clubhouse modern yang menyediakan kolam renang, gym, dan area bermain anak.
4. Anvaya Townhouse
Plilhan lainnya ada Anvaya Townhouse, perumahan mewah yang mengutamakan desain hunian yang trendi, modern sekaligus menyatu dengan alam.
Desain tersebut menampilkan bentuk rumah berkonsep green architecture sehingga cocok bagi Anda yang ingin tinggal di rumah yang ramah lingkungan.
Baca juga:
Pilihan Terbaik Perumahan Modern di Jabodetabek
Perumahan Elit di Bandung
1. Podomoro Park
Perumahan elit di Bandung yang pertama adalah Podomoro Park.
Di Kota Bandung, Podomoro Park dirancang dengan nuansa resort yang menawarkan pemandangan indah dan udara segar khas pegunungan.
Salah satu perumahan terbaik di Indonesia ini memiliki ruang terbuka hijau sebesar 50 persen dari total luas kawasannya.
Podomoro Park Bandung memiliki lokasi yang strategis karena dekat dengan gerbang tol Buah Batu.
Selain itu, perumahan ini berdekatan dengan institusi pendidikan, seperti Telkom University, Sekolah Al Azhar, serta fasilitas kesehatan RSUD Al Ihsan, Rumah Sakit Oetomo, dan lainnya.
2. Kota Baru Parahyangan
Berikutnya, ada Kota Baru Parahyangan yang juga memiliki udara sejuk karena berada di ketinggian 650–900 meter di atas permukaan laut.
Penghuni akan dimanjakan dengan pemandangan danau berlatar gunung yang indah.
3. Golden B Dandelion
Jika Anda ingin hunian dengan desain modern tropis, Golden B Dandelion mesti jadi opsi terdepan.
Golden B Dandelion menawarkan hunian dengan konsep arsitektur modern tropis yang dirancang untuk memaksimalkan sirkulasi udara dan pencahayaan alami.
Dengan demikian, perumahan ini menciptakan lingkungan yang sejuk dan nyaman
4. Resor Dago Pakar
Di lokasi yang berbeda, ada pula Resor Dago Pakar yang layak dipertimbangkan jika Anda mencari perumahan terbaik di Bandung.
Konsep kawasannya cukup unik karena mengutamakan pelestarian lingkungan dan memperhatikan tata guna lahan.
Hal tersebut membuat kondisi perumahan ini tidak hanya mewah, tetapi juga indah, nyaman dan sangat sehat.
Apalagi suhu di perumahan Resor Dago Pakar cenderung dingin, rata-ratanya berkisar 16–22 derajat Celsius.
Perumahan Elit di Batam
1. Serenity Central City
Sebagai kota terbesar di provinsi Kepulauan Riau, Kota Batam memiliki letak yang sangat strategis karena berdekatan dengan Singapura dan Malaysia.
Lokasi tersebut membuat Batam tergolong sebagai kota dengan pertumbuhan terpesat di Indonesia.
Masyarakat pun berbondong-bondong ingin tinggal di Kota Batam, sebab daerah ini juga menawarkan pantai-pantai yang indah.
Tidak heran jika banyak perumahan termewah di Indonesia yang dibangun di kota ini, salah satunya adalah Serenity Central City.
Kawasan perumahan mewah yang dikembangkan oleh Central Group di Sekupang ini mengusung konsep villa dan resor yang menyatu dengan alam.
Terletak strategis, Serenity Central City memiliki akses mudah ke berbagai fasilitas penting, seperti Bandara Hang Nadim, Rumah Sakit BP Batam, School Universal Family, STC, dan lainnya.
2. Orchard Park Batam
Orchard Park Batam adalah kompleks perumahan mewah yang dikembangkan oleh Agung Podomoro Land di atas lahan seluas 40,8 hektar di Batam Centre, Kepulauan Riau.
Lokasinya strategis, dekat dari Pelabuhan Terminal Ferry Internasional Batam Centre dan Bandara Internasional Hang Nadim.
Menariknya, 40 persen dari total area didedikasikan sebagai ruang hijau sehingga menciptakan lingkungan yang asri dan nyaman.
Fasilitas unggulannya taman hijau, lapangan basket, jalur lari, gym, club house, keamanan 24 jam, dan lainnya.
Dengan lokasi strategis, fasilitas lengkap, dan lingkungan hijau, Orchard Park Batam menjadi pilihan ideal bagi profesional dan keluarga yang mencari hunian mewah dan nyaman di Batam.
3. The Nove Nuvasa Bay
The Nove Nuvasa Bay berada di kawasan Nongsa, Batam.
Dikembangkan oleh Sinar Mas Land, kawasan ini menawarkan pengalaman tinggal dengan pemandangan menakjubkan dan fasilitas lengkap.
The Nove Nuvasa Bay memiliki lokasi yang strategis karena dekat ke Bandara Internasional Hang Nadim, RS Bhayangkara, Sekolah Charitas, Botania, dan lainnya.
Perumahan Elit di Depok
1. Premier Promenade
Kita beralih ke Kota Depok yang terkenal sebagai lokasi salah satu kampus terbaik di Indonesia, yakni Universitas Indonesia (UI).
Selain populer karena keberadaan kampus UI, beberapa wilayah di Depok diklaim berpotensi menjadi kawasan sunrise property baru.
Jika Anda berminat mencari perumahan elite di Depok, Premier Promenade bisa menjadi pilihan terbaik.
Terletak di Pancoran Mas, Depok, perumahan ini menawarkan hunian modern dengan konsep hijau yang memadukan kenyamanan hidup urban dengan keasrian alam.
Perumahan ini memiliki akses mudah ke berbagai fasilitas dan infrastruktur publik, di antaranya:
- Tol Desari, Exit Tol Sawangan 4
- Bandara Soekarno Hatta
- RS Anak Negeri Pancoran Depok
- Highscope Insitute Indonesia
- Pondok Indah Mall dan CITOS
- Stasiun MRT Fatmawari
2. Heartful Town Depok
Rekomendasi perumahan di Depok lainnya adalah Heartful Town Depok yang berlokasi di Bojong Sari.
Heartful Town Depok merupakan perumahan dengan konsep Jepang yang menawarkan gaya hunian modern.
Perumahan di Depok tersebut dilengkapi berbagai fasilitas penunjang, seperti masjid, taman bermain, area ritel, keamanan 24 jam, jogging track, club house, zen garden, community park, hingga football yard.
Lokasinya strategis dan dekat dengan berbagai fasilitas umum, seperti pusat perbelanjaan, sekolah, fasilitas kesehatan, hingga akses transportasi.
Perumahan Elit di Surabaya
1. Wisata Bukit Mas
Sebagai kota metropolitan terbesar kedua di Indonesia, sudah jelas kalau Surabaya diisi oleh banyak perumahan berkelas di Indonesia.
Ada banyak developer kenamaan yang membangun dan mengembangakan perumahan elit di Kota Pahlawan tersebut, salah satunya Wisata Bukit Mas.
Wisata Bukit Mas adalah sebuah kawasan perumahan premium yang terletak di Wiyung, Surabaya.
Hunian di perumahan ini dirancang dengan perpaduan antara nuansa mewah dan sentuhan estetika arsitektur bergaya Eropa klasik.
Terletak di jalur lingkar dalam barat (MWRR), lokasinya dengan fasilitas umum, seperti rumah sakit, pusat perbelanjaan, dan perkantoran, serta akses tol.
Hunian di Wisata Bukit Mas merupakan opsi ideal di Surabaya bagi Anda yang menginginkan tempat tinggal dengan kualitas premium.
Perumahan Elit di Balikpapan
Grand City Balikpapan adalah perumahan elite yang dikembangkan oleh Sinar Mas Land.
Dibangun di atas lahan seluas 250 hektare, perumahan ini menawarkan konsep hunian modern dengan lingkungan asri dan berbagai fasilitas lengkap.
Terletak di antara Jalan MT Haryono dan Jalan Soekarno-Hatta, perumahan ini memiliki akses mudah ke berbagai fasilitas publik, seperti bandara, tol, pusat perbelanjaan, dan rumah sakit.
Setiap unit rumah dilengkapi dengan sistem smart home sehingga Anda dapat mengontrol peralatan rumah tangga dengan mudah.
Lokasinya juga dekat dengan kawasan pengembangan IKN menjadikan Grand City Balikpapan sebagai aset investasi yang menjanjikan.
Perumahan Elit Karawang
Beberapa perumahan termewah di Indonesia mulai hadir di Karawang, dua di antaranya adalah Parkland Podomoro dan Kota Kertabumi.
Parkland Podomoro mengusung desain modern tropis, setiap unit rumah elite di dalamnya dibuat dengan material premium demi kenyamanan penghuninya.
Hal itu sejalan dengan konsep Green Oriented Development City yang diusungnya.
Lokasi perumahan elit Karawang ini juga strategis, hanya hitungan menit dari Tol Jakarta-Cikampek.
Sementara, Kota Kertabumi yang berada di Karawang Barat, menerapkan konsep perumahan yang terinspirasi dari gaya hidup sehat.
Hal tersebut membuat hunian dan kawasannya dirancang ramah lingkungan.
Selain itu, berbagai fasilitas penunjang sudah disediakan di dalam Kota Kertabumi, di antaranya adalah swimming pool, private cinema, fitness center, dan function hall.
Perumahan Elit di Sidoarjo
Setidaknya, ada dua nama perumahan elit yang mencuri perhatian di Sidoarjo, yakni Puri Indah Sidoarjo dan Pondok Tjandra Indah.
Puri Indah Sidoarjo adalah perumahan yang dikelilingi fasilitas publik lengkap sehingga mampu membuat aktivitas sehari-hari jauh lebih mudah.
Dengan menerapkan desain minimalis yang elegan, Puri Indah Sidoarjo menawarkan rumah modern yang tampilannya tidak neko-neko.
Lalu, Pondok Tjandra Indah merupakan perumahan di dalam kawasan premium dengan total lahan pengembangan seluas 200 hektare.
Sama seperti Puri Indah, Pondok Tjandra Indah lokasinya tidak jauh dari fasilitas publik penting, termasuk sarana transportasi untuk akses ke kota sekitar.
Perumahan Elit di Makassar
Terletak di pesisir barat daya Pulau Sulawesi, Makassar menjadi salah satu kota yang memiliki banyak perumahan elite.
Meski tidak berada di Pulau Jawa, Anda bisa dengan mudah menemukan perumahan berkelas di kawasan tersebut.
Contohnya perumahan terpadu Summarecon Mutiara Makassar yang dikembangkan oleh Summarecon Agung.
Perumahan elit di Makassar ini menawarkan rumah mewah seharga Rp800 juta-an.
Lokasi Summarecon Mutiara Makassar pun sangat strategis, bisa dengan mudah menuju ke banyak fasilitas umum dalam hitungan menit.
Masih banyak perumahan terbaik di Indonesia yang terletak di kota ini, salah satunya adalah Virginia Park Makassar.
Virginia Park Makassar membangun setiap unit dan kawasannya dengan fasilitas lengkap.
Perumahan Elit di Semarang
Menjadi ibu kota provinsi Jawa Tengah, tidak mengherankan bila banyak developer raksasa yang membangun perumahan elite di Kota Semarang.
Bila Anda sedang mencari rumah elite di Semarang dengan desain ala Eropa, coba tengok New Villa Esperanza yang dijual mulai dari Rp825 juta.
Perumahan elit Semarang ini memiliki tingkat keamanan yang optimal, dilengkapi dengan kartu akses, kamera keamanan, serta sekuriti 24 jam.
Jika Anda lebih tertarik membeli unit perumahan elit di Semarang sebelah barat, rekomendasi terbaiknya adalah Paramount Village persembahan dari Paramount Land.
Hunian ini memiliki lokasi strategis dan premium, sehingga dijual dengan harga mulai dari Rp1,47 miliar.
Perumahan Elit di Bali
Siapa yang tidak ingin tinggal di Bali? Keindahan alam dan budayanya selalu menarik orang untuk datang ke Pulau Dewata.
Tidak hanya wisatawan lokal, banyak pelancong asing yang ingin bermukim di Bali.
Saat membicarakan hunian di pulau ini, kita pasti akan memikirkan vila yang mewah.
Salah satunya adalah Shankara Resort Munduk, perumahan besar ala resort yang terintegrasi dengan hotel bintang lima dan beragam fasilitas modern.
Dengan tinggal di sini, Anda akan merasa seperti liburan setiap hari.
Pasalnya, tersedia fasilitas jacuzzi dengan pemandangan danau, lembah, gunung, dan laut secara bersamaan.
Tidak terlalu berlebihan bila pemandangan tersebut kita samakan dengan potongan surga yang dikirim ke Bali.
Baca juga:
8 Rekomendasi Perumahan Mewah di Bali, Lokasi Strategis
Perumahan Elit di Malang
Kota Malang terkenal mempunyai pesona alamnya yang memukau.
Hal ini jadi daya tarik kuat yang membuat banyak orang berburu tempat tinggal di daerah yang punya julukan “Kota Dingin” ini.
Ditambah dengan suasananya tenang, menjadikannya sebagai pilihan terbaik untuk menghabiskan waktu di masa tua.
Inilah yang membuat kehadiran perumahan elit di Malang semakin marak, seperti halnya The Arya Bandara.
Seperti namanya, perumahan besar di Malang ini terkoneksi dengan Bandara Abdulrachman Saleh.
Karena itu, penghuni bisa cukup mudah bila hendak melakukan mobilitas ke luar kota.
Baca juga:
8 Rekomendasi Perumahan Elit di Malang Dekat Tempat Wisata
Perumahan Elit di Palembang
Ada banyak kelebihan Kota Palembang yang membuatnya diincar oleh masyarakat sebagai lokasi tempat tinggal.
Beberapa di antaranya adalah statusnya sebagai kota metropolitan di Pulau Sumatra, serta aksesibilitas dan fasilitas publik yang lengkap.
Bahkan, Palembang mempunyai moda transportasi massal seperti LRT.
Karena itu, bagi Anda yang ingin tinggal di kota ini, tidak ada salahnya mengincar perumahan elit di Palembang sebagai hunian.
Salah satunya adalah CitraLand Palembang, perumahan yang mengusung desain minimalis modern klasik .
Perumahan ini pun terhubung langsung dengan Tol Palindra sehingga memudahkan penghuni untuk mengakses tempat-tempat penting di Palembang.
Itulah rekomendasi perumahan elit di Indonesia.
Ingin lihat rekomendasi perumahan terbaik dengan harga miring, bahkan sampai di bawah NJOP?
Dapatkan penawaran khusus dari Rumah123 melalui tautan berikut ini, ya.
Jika masih ada pertanyaan lain seputar properti, jangan ragu diskusikan lewat Teras123.
Semoga informasi di atas bermanfaat!