10 Desain Kanopi Balkon Lantai 2 yang Estetik
Terakhir diperbarui 06 September 2024 · 5 min read · by Yongky Yulius
Foto: Houzz
Kanopi balkon lantai 2 bisa diterapkan agar ruang bersantai di lantai atas lebih teduh.
Dengan menggunakan kanopi, ruang balkon tersebut bisa menjadi tempat yang nyaman untuk duduk-duduk, ngobrol bareng, atau ruang bermain anak.
Sebagai informasi, harga kanopi balkon lantai 2 bervariasi.
Mulai dari Rp1 jutaan saja, kamu sudah bisa membeli kanopi untuk menutupi balkon rumah tingkat.
Melalui artikel ini, kami telah memilih beberapa desain model kanopi balkon lantai 2 yang estetik. Yuk, lihat satu per satu gambarnya.
Desain Kanopi Lantai 2 Warna Abu-Abu
Foto: Upgraded Outdoor Living
Inspirasi desain pertama, ada kanopi balkon desain minimalis.
Warna yang digunakan abu-abu sehingga membuat balkon terkesan lebih sederhana dan elegan.
Dengan adanya tali pengait untuk pengontrolnya, model kanopi bisa fleksibel jika ingin dibuka atau ditutup.
Jadi, pada malam hari saat balkon tak digunakan, kamu bisa menutup kanopi tersebut.
Desain Kanopi Balkon Rumah Minimalis Modern
Foto: Ace of Shades
Berikutnya, ada kanopi balkon lantai 2 yang memiliki desain modern.
Sama seperti konsep minimalis, desain modern menekankan pada minimnya aspek dekorasi dan mengutamakan bentuk-bentuk sederhana tapi tegas.
Menariknya, desain kanopi balkon lantai 2 pada gambar di atas memiliki sistem otomatis.
Sehingga, penghuni tak perlu repot-repot harus naik ke lantai atas untuk menutup bagian kanopinya.
Kanopi desain ini bisa diterapkan pada rumah mewah, seperti Tresor BSD City.
Baca juga:
Rumah dengan Balkon Terbuka, Cari dalam 5 Klaster Hunian Ini
Model Kanopi Lantai 2 Bergaya Scandinavian
Foto: Houzz
Bukan hanya desain minimalis, kamu juga bisa menggunakan balkon kanopi desain Skandinavia.
Desain itu mengutamakan penggunaan material alami, pemilihan warna netral, kesan khas dari penggunaan motif tertentu khas Skandinavia, hingga kesan yang lebih kalem.
Pada contoh gambar di atas, terlihat desain kanopi balkon lantai 2-nya mengkombinasikan besi hollow dan baja ringan dengan warna putih yang netral.
Dengan begitu, bagian eksterior rumah tampak bersih dan nyaman.
Model Kanopi Lantai Atas Mewah
Foto: Instagram/@inspirasirumahunik_
Jika kamu tinggal di rumah mewah, bisa menerapkan model kanopi seperti pada gambar di atas.
Modelnya merupakan garasi kanopi balkon lantai 2.
Tampilannya memiliki kesan mewah dan megah karena memanjang dari teras sampai ujung carport minimalis, serta dihiasi oleh batu alam yang membuatnya terlihat elegan.
Selain untuk bersantai, area balkon lantai 2 itu bisa untuk tempat menggelar acara BBQ atau pesta kecil-kecilan.
Desain Kanopi Lantai 2 dari Kayu
Foto: www.carportdeck.com
Ingin memiliki model kanopi balkon lantai 2 yang lebih alami?
Kamu bisa menggunakan material kayu yang terkesan natural namun tetap estetis.
Agar lebih tahan lama, kamu bisa mengkombinasikan material ini dengan besi atau baja ringan.
Model kanopi balkon dari kayu cocok untuk rumah desain Jepang, rumah minimalis, atau rumah industrial.
Pada contoh gambar di atas, terlihat balkonnya memiliki desain industrial.
Model Kanopi Lantai 2 ala Resort
Foto: Tatler Asia
Jika ingin merancang balkon yang sangat nyaman untuk bersantai, kamu bisa mengusung desain ala rumah resort.
Jadi, bagian kanopinya dibuat menggunakan material yang lebih kokoh.
Lalu, di sekeliling bagian balkonnya dibuat tertutup agar ruangannya teduh dan privat.
Jangan lupa juga untuk menambahkan sofa dan meja agar ruangan balkonnya lebih nyaman seperti lounge.
Desain Kanopi Balkon Minimalis dengan Taman Mungil
Tak hanya sebagai atap, model kanopi balkon lantai 2 ini juga memiliki fungsi lain, yaitu sebagai taman mungil.
Jadi, jika di bagian bawah rumah tidak ada lahan kosong untuk taman, kamu bisa memanfaatkan bagian balkon.
Taman tersebut bisa dijadikan tempat untuk menyimpan tanaman hias.
Ketimbang di depan rumah, menyimpan tanaman hias di balkon tentu lebih aman dari tindakan pencurian orang tak bertanggung jawab.
Baca juga:
8 Inspirasi Taman Rumah Minimalis Type 36
Kanopi Balkon Lantai 2 dari Kaca
Foto: Pinterest
Kanopi balkon lantai 2 ini menggunakan material kaca yang berbentuk bidang datar.
Kelebihannya, material dari kaca bisa membuat tampilan rumah terkesan lebih modern.
Namun tentu saja, jika ingin bersantai di teras balkon lantai 2 ini, sebaiknya kamu memilih waktu pada sore atau malam hari.
Pasalnya, pada saat cuaca sedang terik seperti siang hari, cahaya matahari akan mudah menembus kanopi kaca tersebut.
Penggunaan kanopi lantai 2 dari kaca ini juga cocok untuk penghuni yang hobi memelihara tanaman.
Silakan tempatkan tanaman yang membutuhkan banyak cahaya sinar matahari di bawah kanopi tersebut.
Kanopi Balkon Lantai 2 Desain Mewah
Foto: Ferult Awning
Kesan mewah pada kanopi ini tercipta lantaran kombinasi warna krem dan hitam, material baja, serta penggunaan lampu di beberapa titik.
Desain tersebut tentu saja cocok digunakan pada rumah yang memiliki desain minimalis modern atau mewah.
Di bawahnya, kamu bisa menempatkan tempat bersantai dengan meja dan kursi.
Lalu, kamu juga bisa menempatkan koleksi tanaman yang bernilai tinggi agar kesan mewah pada teras balkon lantai 2 ini semakin menonjol.
Kanopi Balkon Lantai 2 Berwarna Merah
Foto: Awnings.com.sg
Kanopi balkon lantai 2 berwarna merah ini bisa membuat tampilan rumah menjadi lebih mencolok.
Penggunaan warna merah pada sisi luar rumah memang merupakan langkah berani.
Namun perlu diketahui, tidak semua warna tembok akan cocok dengan kanopi berwarna merah tersebut.
Salah satu warna yang pas dikombinasikan dengan warna tersebut adalah putih.
Di bagian bawah kanopi itu, kamu bisa menempatkan dua kursi dan satu meja kecil sebagai tempat untuk bersantai pada sore hari.
Demikian beberapa contoh model kanopi teras lantai 2 yang bisa dijadikan inspirasi.
5 Kegunaan Kanopi di Balkon Rumah
Foto: Ofdesign
Kanopi pada balkon rumah memiliki beberapa kegunaan, di antaranya:
- Kanopi dapat membantu melindungimu dari sinar matahari yang terik, khususnya jika balkon menghadap ke arah matahari terbit atau terbenam.
- Selain dari panas, balkon kanopi juga dapat melindungimu dari hujan. Dengan begitu, kamu dapat menikmati hujan tanpa perlu khawatir akan basah.
- Balkon di lantai atas rumah juga dapat memperluas ruang hidup. Kamu dapat memanfaatkannya sebagai tempat bersantai atau bahkan ruang membaca di rumah.
- Keberadaan kanopi balkon dapat menambah nilai estetika rumah. Beberapa inspirasinya sudah disebutkan di atas, yang bisa disesuaikan dengan selera.
- Dengan kanopi lantai 2, kamu dapat menambah privasi pada balkon kamar, terutama dari pandangan tetangga atau orang yang lalu-lalang di jalan.
Itulah tadi beberapa inspirasi kanopi di balkon lantai 2 beserta kegunaanya untuk rumah.
Temukan berbagai hunian unik di halaman Explore Rumah123, seperti rumah kayu modern, rumah pantai, dan rumah pegunungan.
Semoga artikel ini membantumu!
Punya pertanyaan seputar properti? Tanyakan saja di forum Teras123!