Sebagai salah satu infrastruktur utama, terminal bus IKN ditargetkan dapat rampung pada akhir tahun 2024. Cek informasi lengkapnya!
Ibu Kota Nusantara dibangun dengan target untuk menjadi kota yang modern.
Maka, tak mengherankan jika saat ini pembangunan infrastruktur di IKN terus digenjot.
Salah satu infrastruktur yang cukup menarik perhatian adalah terminal bus yang dikembangkan oleh pengembang properti ternama tanah air, yakni PT Pakuwon Jati Tbk.
Alexander Stefanus Ridwan Suhendra selaku Presiden Direktur Pakuwon Jati menyebut bahwa proyek terminal bus di IKN ditargetkan akan rampung akhir tahun 2024.
Teminal Bus IKN Tampung Kendaraan Listrik
Sumber: Majalahlintas.com
Terminal bus di IKN dikembangkan untuk menampung bus-bus listrik yang beroperasi di IKN.
Nantinya, terminal bus ini dapat menghubungkan antarkota di sekitar wilayah ibu kota.
“Menurut saya IKN sedang bangun terminal yang orang datang dari luar kota bisa pakai bus yang solar atau bensin, tapi kan kalo di IKN ga boleh dan ganti dengan bus listrik, nah itu kita sedang buat. Saya kira akhir tahun ini akan selesai,” ungkap Ridwan seperti dikutip dari Detik.com.
Terkendala Kontur Tanah IKN
Sumber: Tribunnews.com
Terminal bus IKN memang direncanakan dapat membuka akses bagi masyarakat luar.
Meskipun demikian, pembangunannya tidaklah mudah sebab IKN memiliki kontur tanah yang bergelombang.
Hal tersebut secara tidak langsung dapat berpengaruh terhadap desain yang sudah direncanakan.
Namun, kontur tanah yang bergelombang dikatakan juga menjadi nilai tambah bagi terminal.
Pasalnya, dengan kontur tanah yang dimiliki oleh IKN rancangan desainnya dapat dibuat menjadi lebih unik.
“Tahap pertama lagi rancangan karema konturnya susah, turun naik, kita mesti desain yang bagus. Dengan konturnya itu justru bisa plus poin, (desainnya) jadi lebih unik,” lanjut Ridwan.
Terkait dengan nama akan digunakan, Ridwan belum dapat membeberkan hal tersebut.
Selain terminal bus, PT Pakuwon Jati diketahui juga menjadi investor yang memiliki sejumlah proyek besar di ibu kota baru.
Proyek tersebut mulai dari hotel dan pusat perbelanjaan yang termasuk ke dalam Superblock Pakuwon Nusantara.
***
Itulah ulasan singkat mengenai pembangunan terminal bus di IKN.
Semoga bermanfaat ya, Property People!
Jika kamu sedang mencari rumah nyaman di kawasan strategis, cek selengkapnya dalam laman Rumah123 dan dapatkan informasi seputar pengajuan KPR dengan mudah karena #SemuaAdaDisini!