Pembangunan IKN Turut Libatkan Peran Ahli Geologi agar Berharmoni dengan Alam

istana ikn

Pembangunan IKN bukan hanya sekadar relokasi gedung-gedung pemerintahan. Pasalnya, proyek ini dinilai menjadi langkah strategis untuk menciptakan sebuah kota pintar yang berdampingan harmonis dengan alam.

 

Ibu Kota Nusanatara (IKN) sendiri dirancang sebagai model kota masa depan Indonesia yang berkelanjutan, mengutamakan lingkungan hidup, dan menjadi simbol kemajuan bangsa.

 

Terkait itu, para ahli Geologi di Indonesia memiliki peran krusial dalam memastikan bahwa pembangunan IKN tidak merusak ekosistem yang ada, melainkan justru memperkuat ketahanan lingkungan dan mendukung keberlanjutan kota ini dalam jangka panjang.

 

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menegaskan hal itu saat membuka Pertemuan Ilmiah ke-53 Ikatan Ahli Geologi Indonesia (IAGI) di Balikpapan, Selasa (8/10/2024).

 

“Pembangunan IKN membutuhkan peran dan kontribusi para geologiawan,” cetus Basuki.

 

Peran Ahli Geologi pada Proyek IKN

 

ahli geologi
sumber: shutterstock.com

 

Adapun proyek IKN yang ambisius telah melibatkan para ahli geologi dalam skala besar.

 

Mulai dari bangunan-bangunan penting seperti Istana Negara, Istana Garuda, dan berbagai kantor pemerintahan, hingga infrastruktur pendukung seperti bendungan, jembatan, dan jalan tol, semua memerlukan kajian mendalam terkait kondisi tanah dan Geologi setempat.

 

Bahkan proyek-proyek terbaru seperti Kantor dan Istana Wakil Presiden, Masjid Negara, serta kompleks perkantoran lembaga yudikatif dan legislatif, juga tidak luput dari perhatian para ahli Geologi.

 

Salah satu proyek yang paling menantang secara teknis adalah pembangunan terowongan bawah laut atau immersed tunnel, yang memerlukan perhitungan dan perencanaan yang sangat cermat mengingat risiko Geologi yang mungkin timbul.

 

Memperhatikan Aspek Keselamatan, Lingkungan, dan Estetika

 

Kemudian, pembangunan IKN turut dilakukan dengan sangat memperhatikan aspek keselamatan, lingkungan, dan estetika.

 

Untuk mencapai tujuan tersebut, para ahli Geologi memainkan peran yang sangat penting.

 

Mereka melakukan studi mendalam tentang kondisi tanah dan lingkungan sekitar untuk memastikan bahwa bangunan-bangunan di IKN tahan terhadap berbagai risiko alam dan tidak merusak lingkungan.

 

Keahlian para ahli geologi sangat dibutuhkan dalam setiap tahap pembangunan, mulai dari perencanaan hingga pelaksanaan.

 

Dengan kata lain, aspek geologis menjadi pilar utama yang menjamin keberhasilan pembangunan IKN.

 

***

 

Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kamu, ya.

 

Yuk, kunjungi Rumah123 untuk menemukan hunian impian karena #SemuaAdaDisini.