Pantai Istana Amal, Wisata Sekitar IKN yang Memukau

pantai istana amal

Mau berkunjung ke Pantai Istana Amal yang ada di sekitar IKN? Coba simak dulu informasi harga tiket masuk hingga jam operasionalnya di sini!

 

Pantai Istana Amal merupakan salah satu destinasi wisata yang terletak di sekitar Ibu Kota Nusantara (IKN). 

 

Tempat wisata menarik yang satu ini menawarkan keindahan alam yang masih asri dengan hamparan pasir putih lembut dan deburan ombak yang menenangkan. 

 

Selain itu, Pantai Istana Amal juga menyediakan sejumlah fasilitas yang bisa digunakan oleh para pengunjung. 

 

Nah, bagi kamu yang berada di sekitar IKN dan ingin berkunjung ke pantai indah ini, berikut informasi lengkapnya!

 

Lokasi Pantai Istana Amal

 

wisata pantai istana amal penajam

Sumber: Bacaberita.id

 

Pantai Istana Amal merupakan tempat wisata yang terletak di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. 

 

Lokasinya sangat strategis, berada di Teluk Jalan PU lama, Kilometer 03. 

 

Destinasi wisata yang resmi beroperasi pada tahun 2020 ini memiliki jarak tempuh sekitar 6 km dari Istana Presiden di PPU, lokasi ibu kota negara baru. 

 

Apabila sedang berada di sekitar kawasan Istana Presiden, waktu tempuh untuk menuju pantai ini sekitar 11 menit. 

 

Daya Tarik 

 

Daya tarik utama yang dimiliki oleh pantai ini adalah pasir putih halus dengan air berwarna jernih. 

 

Di sekitar kawasan juga terdapat pepohonan rindang yang membuat pantai terlihat sangat asri. 

 

Bukan hanya menghadirkan pemandangan alam memukau, ketika berkunjung ke sini kamu juga bisa menikmati sejumlah wahana, seperti istana balon, trampolin, karaoke, motor ATV, hingga sepeda.

 

Fasilitas yang Tersedia

 

Tak kalah dengan wisata alam populer lainnya, pantai di sekitar IKN ini juga menyediakan fasilitas yang lengkap dan bisa digunakan oleh para pengunjung, lo

 

Fasilitas tersebut di antaranya adalah toilet, tempat ibadah, tempat makan, penginapan, dan lain sebagainya. 

 

Selain itu, kamu juga bisa menikmati fasilitas seperti kursi santai, hammock, atau gazebo yang berada di sekitar pantai. 

 

Berbagai fasilitas yang dihadirkan tentunya menjadikan para pengunjung merasa lebih nyaman.

 

Jam Operasional

 

pantai istana amal penajam

Sumber: YouTube/R89 OFFICIAL

 

Pantai Istana Amal buka setiap hari mulai dari jam 08.00 waktu setempat. 

 

Pada hari Senin sampai Kamis, pantai ini tutup pada pukul 23.00 WITA. 

 

Sementara, khusus hari Jumat, tutup pada pukul 21.00 WITA. 

 

Harga Tiket Masuk

 

Lalu, berapa harga tiket masuknya?

 

Apabila mau berkunjung ke sini, kamu harus menyiapkan bujet sekitar Rp10 untuk sekali masuk. 

 

Sementara untuk biaya parkirnya gratis. 

 

Sedangkan jika kamu ingin menikmati wahana, biaya yang harus dibayarkan mulai dari Rp10 ribu hingga Rp35 ribu per orang. 

 

***

 

Nah, itulah informasi lengkap seputar Pantai Istana Amal.

 

Semoga bermanfaat, ya!

 

Mau memiliki hunian nyaman di kawasan strategis? Kamu bisa menemukannya di laman Rumah123

 

Jangan lewatkan berbagai kemudahan untuk menemukan unit terbaik dari developer ternama karena #SemuaAdaDisini!