Filosofi Interior Ruangan Istana Kepresidenan IKN, Simpan Cerita Masing-Masing!

interior istana kepresidenan ikn

Dirancang dengan sangat apik dan penuh makna, ruangan-ruangan di Istana Kepresidenan IKN rupanya memiliki filosofinya tersendiri.

 

Istana Kepresidenan di Ibu Kota Nusantara (IKN) berdiri megah dengan fasad burung garuda yang terdiri dari bilah-bilah kuningan serta baja.

 

Tak sekadar indah dipandang dari luar, Istana Kepresidenan tersebut dirancang dengan interior yang sangat menawan.

 

Rudy Dodo, Perancang Desain Interior Istana Kepresidenan IKN, mengatakan bahwa konsep dasar interior Istana Kepresidenan tersebut meliputi Nusantara dan tropis, interior yang bercerita, megah dan berwibawa, menghargai masa lalu, menyongsong masa depan, dan berkelanjutan.

 

Konsep “interior yang bercerita” tersebut menghadirkan desain interior yang menyajikan cerita tentang Nusantara.

 

“Jadi semua ruangan harus punya cerita masing-masing, ceritanya tidak hanya global sebagai konsep interior secara keseluruhan, tapi setiap ruangan memiliki cerita,” tutur Dodo, dikutip dari Kompas, Jumat (30/8/2024).

 

Dodo mengatakan cerita tersebut menyangkut berbagai hal di Nusantara yang mencakup kepribadian, kesenian, arsitektur, kerajinan, hingga budaya dari berbagai wilayah di Indonesia.

 

“Ada misalnya ruang perpustakaan itu bercerita tentang lontar, warisan-warisan lontar di Indonesia,” imbuhnya.

 

Meski tidak seluruhnya, Dodo meyakini bahwa desain interiornya sudah mewakili hampir semua ciri khas wilayah-wilayah di Indonesia.

 

“Misalnya ada yang ketinggalan pun dapat ditambahkan di kemudian hari karena interior itu gampang untuk ditambah kurangkan,” katanya.

 

Filosofi Interior Ruangan Istana Kepresidenan IKN

 

1. Ruang Kredensial

 

ruang kredensial istana kepresidenan ikn

Ruang kredensial Istana Kepresidenan IKN mengusung konsep interior yang bercerita tentang gotong royong.

 

2. Ruang Makan Besar

 

ruang makan besar ikn

Ruang makan besar Istana Kepresidenan IKN menerapkan konsep interior yang menceritakan tentang relief flora Indonesia.

 

3. Ruang Prefuction

 

ruang prefuction ikn

Ruang prefuction Istana Kepresidenan IKN mengadopsi konsep interior yang bercerita tentang pahlawan.

 

4. Ruang Jamuan

 

ruang jamuan istana kepresidenan ikn

Ruang jamuan Istana Kepresidenan IKN menghadirkan konsep interior yang bercerita tentang wayang Indonesia.

 

Konsep Dasar Interior Istana Kepresidenan IKN Lainnya

 

1. Nusantara dan Tropis

 

Menurut penjelasan Dodo, alasan menyertakan konsep Nusantara dan tropis adalah karena letak dari Istana Kepresidenan itu sendiri.

 

Istana Kepresidenan berada di Nusantara, kemudian wilayah Kalimantan banyak memiliki hutan tropis.

 

2. Megah dan Berwibawa

 

Kemegahan dianggap sebagai nilai wajib dari sebuah Istana Kepresidenan sehingga ukuran atau skala ruangnya itu harus cukup untuk mencapai suatu bentuk kemegahan.

 

“Jadi ketika itu saya harus push semua ketinggian dan lain-lain itu harus diperjuangkan semaksimal mungkin, misalnya satu meter pun sangat berarti untuk diperjuangkan,” katanya.

 

Sedangkan untuk berwibawa, interiornya tidak boleh mengandung unsur kekinian atau kaku, harus memiliki kewibawaan.

 

3. Menghargai Masa Lalu, Menyongsong Masa Depan

 

Pada dasarnya, IKN dirancang sebagai kota masa depan.

 

Akan tetapi, Dodo merasa perlu untuk tetap memberi sentuhan masa lalu dalam desain interior Istana Kepresidenan.

 

Alasannya karena desain-desain masa lalu bisa lebih bertahan pada masa mendatang.

 

Sebagai contoh, motif kawung yang dari masa lalu masih indah dipandang hingga saat ini.

 

“Jadi akhirnya didesain kami banyak motif-motif yang klasik Indonesia, bukan motif baru dan motif kekinian,” terangnya.

 

4. Berkelanjutan

 

Konsep selanjutnya adalah berkelanjutan, ditujukan untuk dapat menyesuaikan dengan perubahan yang memungkinkan akan terjadi pada masa mendatang.

 

“Saya tidak mendesain sesuatu yang seperti ini saja kemudian ketika diubah menjadi aneh. Saya merasa di masa yang pendek, dua tahun lagi, tiga tahun lagi, 10 tahun lagi, saya berharap ada desainer interior yang lain yang akan mengisi ruangan yang saya sudah desain atau menambahkan sesuatu,” ungkap Dodo.

 

***

 

Semoga artikel ini bermanfaat, Property People.

 

Temukan hunian impinamu di Rumah123 karena #SemuaAdaDisini!

 

 

**Gambar: Kompas