icon
Rumah 123
Tersedia di App Store & Google Play
KPR
Panduan

Rumah Lawas

Rumah lawas cocok untuk Anda yang ingin beli hunian terjangkau di perkotaan. Cek pilihannya di bawah.

Solusi Beli Hunian Harga Terjangkau

Membeli rumah lawas yang terawat bisa menjadi solusi untuk Anda yang ingin memiliki hunian dengan harga terjangkau.

Ada banyak rumah lawas yang kondisinya masih baik dan layak ditinggali. Rumah tersebut bisa dibeli di harga terjangkau, lalu direnovasi untuk memperbaiki bagian-bagian yang rusak.

Tak hanya berada di pinggiran, banyak juga rumah lawas yang berada di pusat kota. Itu karena pada saat rumah tersebut dibangun, masih banyak lahan kosong di wilayah perkotaan dan harganya pun masih terjangkau.

Jadi, membeli rumah lawas juga bisa menjadi solusi untuk Anda yang ingin memiliki hunian di kawasan perkotaan. 

Ada banyak penyebab kenapa kita masih bisa menemukan hunian lawas. Pertama, bisa jadi pemiliknya tak mempunyai uang cukup untuk merenovasi rumahnya jadi lebih modern.

Penyebab kedua, rumah tersebut telah ditinggalkan dalam waktu lama oleh pemiliknya.

Rumah Lawas 1.jpg

Cara Memilih Rumah Lawas

Jika ingin membeli rumah lawas, ada beberapa tips yang bisa Anda ikuti.

Pertama, pastikan dokumen penting dari rumah tersebut masih lengkap. Dokumen itu misalnya adalah Sertifikat Hak Milik (SHM).

Selanjutnya, silakan cek di kantor pertanahan setempat apakah dokumen penting tersebut bermasalah atau tidak.

Jika dokumennya bermasalah, sebaiknya urungkan niat untuk membeli rumah lawas tersebut. Pasalnya, bukan tidak mungkin di kemudian hari akan terjadi sengketa.

Tips kedua, silakan cek kondisi rumah lawas yang hendak dibeli. Periksa beberapa bagian penting dari rumah, seperti misalnya bagian struktur atapnya.

Jika kondisinya sudah rusak, Anda tentu harus memprioritaskan perbaikan struktur atap terlebih dahulu. 

Dengan mengecek kondisi rumah, perkiraan biaya perbaikan yang harus dikeluarkan jadi bisa dirumuskan secara lebih akurat.

Tips ketiga, periksa lingkungan sekitar rumah. Pastikan lingkungannya bebas dari banjir dan aman dari aksi kriminal.

Cara paling mudah untuk memeriksa lingkungan sekitar adalah dengan bertanya kepada warga.

Rumah Lawas 2.jpg

Tips Merenovasi Rumah Lawas

Setelah membeli rumah lawas, jangan lupa untuk menyiapkan bujet perbaikan atau renovasi. Bujet tersebut bisa difungsikan untuk memperbaiki bagian-bagian yang rusak atau untuk mempercantik hunian.

Jika hendak merenovasi rumah, pastikan untuk memilih material yang berkualitas baik.

Dari segi harga, material berkualitas memang sedikit lebih mahal daripada material yang biasa-biasa saja. Namun, ketahanannya jelas lebih baik daripada material biasa.

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, perbaikan sebaiknya dilakukan pada aspek-aspek penting dulu. Misalnya, pada pintu, jendela, struktur atap, atau saluran pembuangan.

Jika bagian-bagian pada rumah tak perlu perbaikan, barulah Anda bisa menggunakan bujet tersebut untuk mempercantik tampilan rumah.

Silakan ubah desain rumah lawas menjadi desain kekinian yang sedang tren. Misalnya, diubah jadi rumah modern minimalis yang rapi, bersih, simpel, dan minim dekorasi.

Selain desain minimalis, Anda juga bisa mendesain rumah lawas dengan desain klasik. 

Sehingga Anda tak perlu banyak merombak bentuk rumahnya. Cukup cat ulang dan perbaiki saja beberapa bagian yang rusak, maka rumah bisa tampil lebih estetik.

Rumah Lawas Murah

Rumah Lawas di Jakarta
Rumah Lawas di Jakarta
Rumah Lawas di Bandung
Rumah Lawas di Bandung
Rumah Lawas di Tangerang
Rumah Lawas di Tangerang
Gambar Tips dan trik
Solusi Miliki Hunian Lawas dengan KPR di Rumah123
Cicilan per bulan ringan, bunga rendah, proses cepat dan masih banyak lagi!
Ajukan KPR

Rumah Lawas 2 Lantai

Gambar Tips dan trik
Panduan Renovasi Rumah Lawas
Panduan Menghitung Biaya Renovasi Rumah Beserta Tipsnya
Cek di Sini

Pertanyaan Seputar Rumah Lawas

Desain apa saja yang cocok untuk merenovasi rumah lawas?

Pemilik rumah bisa merombak bentuk dan desainnya supaya tampil lebih modern, seperti rumah minimalis. Atau, bisa juga mempertahankan bentuk aslinya agar tetap terlihat vintage tapi tetap dicat ulang.

Bagian mana saja yang harus direnovasi dari rumah lawas agar tampil lebih segar?

Beberapa bagian yang bisa direnovasi dari rumah lawas adalah: daun pintu, dapur, kamar mandi, buat ruangan lebih terang dengan skylight atau penambahan jendela.

Di mana saya bisa menemukan rumah lawas dengan harga terjangkau?

Telusuri pilihan rumah lawas hanya di Rumah123.com. Anda bisa menemukan properti berdasarkan lokasi dan harga.
Bagikan
Gagal menyimpan properti
Silahkan login/register untuk menyimpan properti lebih banyak