Pasar modern BSD City merupakan salah satu pusat perbelanjaan favorit masyarakat Serpong, Tangerang Selatan dalam memenuhi kebutuhan pangannya.
Konsep pasar modern yang beralamat di Jalan Letnan Sutopo, Kec. Serpong, Kota Tangerang Selatan itu, sejatinya tidak berbeda dengan pasar tradisional lainnya.Â
Tersedia berbagai bahan pangan mulai dari sayur-mayur, buah-buahan, hingga protein hewani-nabati di dalamnya.
Hanya saja, yang membedakan pasar modern dengan kebanyakan pasar tradisional lainnya adalah, kebersihan dan penataan pedagang yang rapi.
Sehingga membuat masyarakat merasa nyaman ketika berbelanja di pasar modern BSD City.Â
Hal lain yang membuat pasar modern ini berbeda dengan kebanyakan pasar tradisional lainnya adalah aspek penerapan sistem pembayaran.
Bila kebanyakan pasar tradisional cenderung hanya menyediakan sistem pembayaran langsung tunai, di pasar modern BSD masyarakat bisa membayar secara cashless.
Pembayaran cashless bisa dilakukan dengan kartu debit dan dompet digital.
Sistem pembayaran tersebut mulai diterapkan sejak pandemi Covid-19.
Mengikuti perkembangan zaman, manajemen Pasar Modern BSD City juga memungkinkan masyarakat untuk berbelanja kebutuhannya sehari-hari secara online.Â
Fitur belanja online di pasar modern tersebut dapat diakses melalui situs pasar-bsd.com.Â
Sistemnya cukup mudah, pembeli bisa langsung memesan barang dari pedagang yang telah mendaftarkan dagangannya di situs tersebut.Â
Setelah membayar barang yang dibeli, pembeli tinggal menunggu belanjaan mereka dikirim ke lokasi yang sudah ditentukan.
Barang yang dijual secara online juga beragam dan lengkap, mulai dari sayur-sayuran, buah-buahan, daging, ikan, hingga bahan pokok lainnya.Â
Konsep belanja online di Pasar Modern BSD City mirip dengan konsep yang diterapkan di Pasar Modern Bintaro.
Perbedaan hanya dari platform yang digunakan dalam transaksi jual-beli online.Â
Bila Pasar Modern BSD City menggunakan website resmi pasar, sementara jual-beli online di Pasar Modern Bintaro menggunakan aplikasi Titipku.
Selain menyediakan berbagai kebutuhan pokok masyarakat, Pasar Modern BSD City pun menjadi salah satu pusat kuliner di Tangerang Selatang.Â
Ada banyak pedagang yang menjajakan aneka makanan dan minuman di kawasan tersebut.Â
Selain berbelanja kebutuhan, banyak orang mengunjungi tempat ini untuk berburu kuliner lezat.Â
Berikut lima rekomendasi kuliner di Pasar Modern BSD City.
Â
Sedang berada di kawasan Serpong dan ingin menyantap makanan khas Jepang? Kunjungi saja Teras Jepang di Pasar Modern BSD City.Â
Di sini Anda bisa menikmati BBQ ala Jepang berkonsep tenda kaki lima.
Meski berkonsep kaki lima, warung ini ditata rapi dan bersih.Â
Teras Jepang merupakan salah satu pilihan kuliner malam pasar modern BSD.
Pasalnya, warung makan ala Jepang ini buka setiap hari pada pukul 16:30 hingga 22:00 WIB.
Â
Wakacao juga bisa menjadi destinasi wisata kuliner di Pasmod BSD City.Â
Menyajikan menu nasi hotplate berbagai rasa dengan pilihan topping yang beragam, mulai dari daging sapi, salmon, mozzarella, hingga sosis.
Wakacao menjadi pilihan tempat makanan enak di Pasar Modern BSD.
Â
Kalau lagi ngidam bakmi, makan di Bakmi Medan Kebon Jahe bisa jadi pilihan tepat.
Rekomendasi makanan enak di Pasar Modern BSD ini menyuguhkan banyak pilihan jenis mie mulai dari mie keriting, mie lebar, kwetiaw, dan bihun.
Menunya pun beragam dengan pilihan toping ayam, babi merah char siu, campur, serta swekiaw, baso sapi, dan kerupuk kulit babi.Â
Â
Tidak perlu jauh-jauh ke Solo untuk menyantap Serabi Notosuman, masyarakat Serpong dan sekitarnya bisa datang ke Pasar Modern BSD untuk menikmati penganan ini.Â
Pilihan menunya pun beragam, jika ingin serabi manis, pengunjung dapat memesan serabi dengan toping coklat.Â
Bila ingin merasakan rasa serabi yang autentik, menu serabi polos bisa menjadi pilihan terbaik.Â
Â
Di Pasar Modern BSD juga ada pedagang yang menjual makanan khas Palembang, seperti pempek dan otak-otak.Â
Salah satu jongko yang menyajikan penganan khas Bumi Sriwijaya itu adalah Pempek Palembang dan Otak-Otak 161.
Menu lain yang tersaji di tempat makan ini adalah tekwan, laksan, celimpungan, martabak kari, hingga es kacang merah.