icon
Rumah 123
Tersedia di App Store & Google Play

15 Rekomendasi Kuliner Malam Semarang yang Wajib Dicoba

Sebagai salah satu kota tujuan wisata, ada banyak daya tarik yang dimiliki Semarang.

 

Selain destinasi wisata yang beragam, Kota Atlas juga terkenal akan keragaman kulinernya.

 

Lumpia memang menjadi ikon kuliner Semarang, tetapi camilan ini bukan satu-satunya penganan khas yang bisa dinikmati tatkala berkunjung ke ibu kota Jawa Tengah.

 

Ada berbagai destinasi wisata kuliner yang layak dicoba saat bertandang ke kota asal “Laskar Mahesa Jenar” tersebut.

 

Kamu yang sedang mencari referensi kuliner malam Semarang, berikut kami hadirkan beberapa rekomendasi yang patut dicoba.

Rekomendasi Kuliner Malam Semarang Terpopuler

1. Pisang Plenet Pak Yuli

pisang plenet pak yuli.jpg
jnewsonline.com

 

Menikmati suasana malam Semarang sembari menyantap penganan pisang plenet bisa jadi pengalaman mengasyikkan.

 

Sesuai namanya, pisang plenet berarti pisang yang dipipihkan dan kemudian dibakar.  


Makanan ini disajikan dengan berbagai toping mulai dari cokelat, keju, atau cokelat-keju.


Ada banyak warung pisang plenet di Semarang, salah satu yang paling terkenal adalah Warung Pisang Plenet Pak Yuli.

 

  • Alamat: Jalan Gajahmada No.13, Kembangsari, Semarang, Jawa Tengah. 
  • Jam operasional: Setiap hari, pukul 17.00-24.00 WIB
  • Kisaran harga menu: Mulai Rp6.000 per porsi

2. Es Puter Conglik

es puter conglik.jpg
LPM Dimensi

 

Jika ingin penganan yang menyegarkan, es puter bisa jadi pilihan menu yang pas.

 

Salah satu kedai es puter yang cukup kesohor di Semarang adalah Es Puter Conglik.

 

Berbagai varian rasa es puter tersedia di sana, mulai dari cokelat, durian, kelapa muda hingga alpukat.

 

Isiannya pun beragam, mulai dari kolang-kaling hingga potongan roti.

 

  • Alamat: Jalan KH. Ahmad Dahlan No.11, Karangkidul, Semarang, Jawa Tengah
  • Jam operasional: Setiap hari, pukul 18.00-22.00 WIB
  • Kisaran harga: Rp20–40 ribu per orang

3. Lumpia 24 Jam

lumpia 24 jam.jpg

 

Bertandang ke Semarang tentu kurang lengkap bila tidak mencicipi lumpia.


Ada banyak warung dan kedai lumpia di Semarang, salah satunya adalah Lumpia 24 Jam.


Sesuai namanya, warung lumpia ini buka selama 24 jam.


Karena itu, tempat ini bisa menjadi salah satu rekomendasi untuk kamu yang sedang mencari kuliner malam 24 jam di Semarang.

 

  • Alamat: Jalan Pemuda No.30, Pandansari, Semarang, Jawa Tengah
  • Jam operasional: Buka 24 jam
  • Kisaran harga: Rp12 ribu per potong

4. Tahu Petis Prasojo

tahu petis prasojo.jpg

 

Selain lumpia, tahu petis merupakan makanan khas Semarang yang banyak diburu oleh wisatawan.  


Jika ingin menyantap tahu petis khas Semarang yang lezat, kamu bisa menyambangi Kedai Tahu Petis Prasojo.  


Kuliner malam di Simpang Lima, Semarang ini sudah berdiri sejak 1980-an.


Sejak pertama kali dibuka, Kedai Tahu Petis Prasojo juga tidak pernah sepi dari pengunjung.


Untuk kamu yang mencari rekomendasi kuliner malam Semarang murah, kedai ini sangat patut untuk dikunjungi.


Pasalnya, makanan yang dijajakan dibanderol mulai dari Rp2 ribu saja.


Selain tahu petis, penganan lain yang bisa dinikmati di Kedai Petis Prasojo adalah tahu berontak dan tahu susur. 

 

  • Alamat: Pleburan, Simpang Lima, Semarang, Jawa Tengah
  • Jam operasional: Setiap hari pukul 15.00-01.00 WIB
  • Kisaran harga: Mulai dari Rp2.000 per potong

5. Warung Sedap Malam

warung sedap malam.jpg

 

Sedang mencari rekomendasi kuliner malam Semarang yang murah? Yuk, kunjungi Warung Sedap Malam!


Warung ini menyediakan sejumlah menu mulai dari roti bakar, pisang bakar, hingga mie instan yang dibanderol dengan harga murah.


Karena ramah di kantong, tidak heran jika warung ini cukup populer di kalangan muda-mudi Kota Semarang.

 

  • Alamat: Jalan Ngesrep Tim. V, Sumurboto, Banyumanik, Semarang, Jawa Tengah
  • Jam operasional: Setiap hari, Pukul 17.00-03.00 WIB
  • Kisaran harga: Mulai Rp20–40 ribu per orang untuk makanan dan minuman

6. Waroeng Semawis

waroeng semawis.jpg
wisata.app

 

Waroeng Semawis merupakan salah satu pusat kuliner di kawasan Pecinan Semarang.


Di tempat ini, ada banyak warung-warung tenda yang menjajakan aneka kuliner, mulai dari lumpia, tahu petis, olahan nasi, dan makanan lainnya.


Waroeng Semawis hanya buka pada akhir pekan.


Jadi, ingin malam mingguan di sekitar pecinan Kota Semarang, jangan lupa kunjungi Waroeng Semawis, ya.
 

  • Alamat: Jalan Gang Warung No. 50, Kauman, Semarang, Jawa Tengah
  • Jam operasional: Jumat, Sabtu-Minggu, 18.00-23.00 WIB
  • Kisaran harga: Rp50 ribu per orang untuk makanan dan minuman

7. Nasi Kucing Pak Gik

nasi kucing pak gik.jpg
reddoorz.com

 

Tidak hanya Solo atau Yogyakarta, warung nasi kucing juga cukup mudah ditemukan di Semarang.


Salah satunya adalah Warung Nasi Kucing Pak Gik yang tergolong sebagai tempat kuliner malam legendaris di Semarang.


Nasi Kucing Pak Gik sudah eksis sejak 1960-an.


Tersedia 16 jenis nasi kucing yang dijajakan di Nasi Kucing Pak Gik, mulai dari nasi rambak, nasi kuning, hingga nasi rempelo.


Lauknya pun beragam mulai dari aneka gorengan, bacem, hingga sate. 
 

  • Alamat: Jalan Inspeksi, Gabahan, Semarang, Jawa Tengah
  • Jam operasional: Setiap hari, Pukul 21.00-04.00 WIB
  • Kisaran harga menu: Mulai dari Rp1.000 per jenis makanan

8. Nasi Ayam Bu Wido

nasi ayam bu wido.jpg
infomakan.com

 

Rekomendasi kuliner malam Semarang lain adalah Nasi Ayam Bu Wido.


Satu porsi nasi ayam terdiri dari nasi dengan lauk ayam suwir, krecek, telur, dan sayur labu yang disiram menggunakan kuah opor.


Selain itu, tersedia varian lauk lain seperti sate usus, sate ampela ati, serta sate telur puyuh, kepala dan sayap ayam yang bisa dinikmati pelanggan.
 

  • Alamat: Jalan Melati Selatan, Brumbungan, Semarang, Jawa Tengah
  • Jam operasional: Setiap hari, Pukul 16.30-23.00 WIB
  • Kisaran harga menu: Mulai Rp3.000 per jenis makanan

9. Nasi Gandul Pak Memet

nasi gandul pak memet.jpg
liputan6.com

 

Jika sedang berada di Semarang dan “ngidam” nasi gandul khas Pati, kamu bisa menyambangi Warung Nasi Gandul Pak Memet.


Kekhasan nasi gandul ini terletak pada kuahnya yang terasa gurih berempah.


Lauknya pun beragam mulai dari kikil, otak sapi, hingga lidah sapi.
 

  • Alamat: Jalan Dr Cipto No.12, Bugangan, Semarang, Jawa Tengah
  • Jam operasional: Setiap hari, 16.00-22.00 WIB
  • Kisaran harga menu: Di bawah Rp50 ribu per orang untuk makanan dan minuman

10. Warung Sate Kambing Pak Untung

warung sate kambing pak untung.jpg

 

Menikmati malam di Semarang sembari menyantap sate kambing bisa menjadi pengalaman yang menyenangkan.


Ada banyak warung sate kambing di Semarang, salah satunya adalah Warung Sate Pak Untung yang cukup populer di kalangan masyarakat.


Menu yang tersedia di Warung Sate Pak Untung pun beragam.


Selain sate kambing, tersedia juga menu tongseng untuk kamu ingin menyantap makanan berkuah. 
 

  • Alamat: Jalan MT Haryono No. 273, Jagalan, Semarang, Jawa Tengah
  • Jam operasional: Setiap hari mulai pukul 17:00 hingga 24:00 WIB. 
  • Kisaran harga menu: Di bawah Rp50 ribu per orang untuk makanan dan minuman.

11. Warung 86

warung 86.jpg

 

Ingin menyantap makanan berat pada malam hari? Warung 86 bisa menjadi lokasi kuliner malam Semarang Barat yang wajib dicoba.


Warung makan ini menyuguhkan beragam menu rumahan, konsepnya mirip seperti warteg.


Bahkan, tidak cuma konsep, harga makanan yang tersedia di tempat ini juga relatif murah, mulai dari Rp5 per piringnya. 
 

  • Alamat: Jalan Abdulrahman Saleh, Kalibanteng Kidul, Semarang, Semarang.
  • Jam operasional: Senin sampai Minggu, pukul 17:00-02:00 WIB.
  • Kisaran harga menu: Mulai dari Rp5 ribu per hidangan.

12. Nasi Goreng Babat Hengky

nasi goreng babat hengky.jpg

 

Nasi goreng merupakan salah satu menu kuliner yang banyak diburu pada malam hari.


Di Kota Semarang, terdapat satu warung nasi goreng yang cukup populer dan wajib dikunjungi, yakni Nasi Goreng Babat Hengky.


Sesuai namanya, rekomendasi kuliner malam Semarang Barat ini menyuguhkan menu nasi goreng dengan toping babat yang nikmat.
 

  • Alamat: Jalan Puri Anjasmoro Blok K, Tawangsari, Semarang, Jawa Tengah.
  • Jam operasional: Setiap hari mulai pukul 17:00-23:00 WIB.
  • Kisaran harga menu: Di bawah Rp50 ribu per orang.

13. Bakso Doa Ibu

bakso doa Ibu.jpg

 

Jika ingin makan bakso pada malam hari, ada satu jongko bakso terkenal bernama Bakso Doa Ibu di Semarang.


Warung bakso ini menyuguhkan menu bakso dengan jumlah besar dan porsi yang banyak.


Namun, jangan khawatir bikin kantong jebol, sebab menu yang terjadi di tempat ini dijual mulai dari Rp20 ribu-an saja.

 

  • Alamat: Jalan Sompok Baru No.57, Peterongan, Semarang, Jawa Tengah.
  • Jam operasional: Senin pukul 11:30–22:00 WIB dan Selasa–Minggu buka 24 jam. 
  • Kisaran harga menu: Sekitar Rp20 ribu sampai Rp30 ribu per orang.

14. Nasi Gandul Pak Subur

nasi gandul pak subur.jpg

 

Sedang mencari rekomendasi kuliner Semarang di sekitar Jalan Ahmad Dahlan? Nasi Gandul Pak Subur bisa menjadi rekomendasi menarik.


Tempat ini menyajikan olahan nasi gandul dengan berbagai toping jeroan, mulai dari lidah, limpa, babat, hingga kikil.


Untuk pecinta makanan buah, nasi gandul ala Pak Subur ini wajib untuk dicoba!

 

  • Alamat: Jalan KH Ahmad Dahlan No. 39, Karangkidul,  Semarang, Jawa Tengah.
  • Jam operasional: Setiap hari mulai pukul 17:00 hingga 22:30 WIB.
  • isaran harga menu: Mulai dari Rp3 ribu per jenis hidangan.

15. Gudeg Koyor Mbak Tum

gudeg koyor.jpg

 

Pilihan kuliner malam Semarang yang terakhir adalah Gudeg Koyor Mbak Tum.


Sebagai lokasi kuliner malam legendaris di Semarang, Gudeg Koyor Mbak Tum sudah eksis sejak tahun 1991.


Bagi yang belum familiar, gudeg koyor adalah makanan khas Semarang berupa koyor bagian otot atau urat sapi yang dicampur gudeg dan disajikan bersama sambal.


Makanan ini sangat cocok disantap saat perut keroncongan pada malam hari. 
 

  • Alamat: Wonodri, Semarang Selatan, Kota Semarang.
  • Jam operasional: Setiap hari mulai pukul 17:00-05:00 WIB.
  • Harga: Mulai dari Rp25 ribu.

 

Demikianlah sejumlah rekomendasi kuliner malam Semarang yang patut dicoba.

 

Semoga informasi ini bermanfaat!

Artikel Terkait Semarang

10 Mall di Semarang yang Tak Pernah Sepi Pengunjung

10 Mall di Semarang yang Tak Pernah Sepi Pengunjung

Baca Selengkapnya
Mengenal Gerbang Tol Semarang ABC, Bagaimana Rute dan Tarifnya?

Mengenal Gerbang Tol Semarang ABC, Bagaimana Rute dan Tarifnya?

Baca Selengkapnya
Sarang Rumah Subsidi Semarang, Tengok Wilayah Ini

Sarang Rumah Subsidi Semarang, Tengok Wilayah Ini

Baca Selengkapnya
7 Rumah Sakit Semarang yang Bekerja sama dengan BPJS Kesehatan

7 Rumah Sakit Semarang yang Bekerja sama dengan BPJS Kesehatan

Baca Selengkapnya

Rumah123 Tools

Sedang Mencari Properti?

Sedang Mencari Properti?

Temukan rumah impian Anda di Rumah123.com!
Cari Properti
Solusi Miliki Hunian dengan KPR

Solusi Miliki Hunian dengan KPR

Cicilan per bulan ringan, proses cepat, dan masih banyak lagi!
Ajukan KPR
Cek Harga Properti

Cek Harga Properti

Ketahui estimasi harga properti berdasarkan spesifikasi dan lokasi.
Cek Sekarang
Bagikan
Gagal menyimpan properti
Silahkan login/register untuk menyimpan properti lebih banyak