Selain menjadi tempat yang menyenangkan untuk menikmati kuliner sedap, Palembang rupanya memiliki banyak pusat perbelanjaan yang menarik untuk dikunjungi.
Mulai dari pasar tradisional hingga mal modern, semuanya hadir untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan pastinya para pelancong.
Salah satu yang tak boleh dilewatkan tentu saja Palembang Icon Mall. Pusat perbelanjaan ini mengusung konsep modern dan dinobatkan menjadi mal paling mewah di Palembang.
Tenant di dalamnya juga lengkap, kamu tidak akan kesulitan saat mencari barang dengan merek tertentu di sini.
Â
Palembang Icon Mall atau biasa disingkat dengan sebutan PI Mall Palembang merupakan pusat perbelanjaan modern yang berlokasi di pusat Kota Palembang.
Mal ini bisa dibilang masih cukup baru karena berdiri sejak tahun 2014. Meski begitu Palembang Icon Mall mampu menyedot perhatian masyarakat sejak pertama kali dibuka.
Pusat perbelanjaan yang masih berada dalam naungan Lippo Group ini merupakan mal pertama di Sumatera Selatan yang berisi tenant dari brand-brand ternama.
Â
Icon Mall Palembang terdiri dari 5 lantai saja. Bentuk bangunannya pun tidaklah megah dan menjulang tinggi bagai gedung mewah sejenisnya.
Arsitektur yang diusung terbilang minimalis dengan bentuk bangunan persegi nan simpel. Meski begitu, interiornya tetap nyaman dan menonjolkan desain mewah khas pusat perbelanjaan modern.
Menariknya lagi, Mall Palembang Icon bersebelahan dengan danau yang cantik sehingga membuat tampilan bangunan tampak lebih memesona jika dilihat dari pintu masuk.
Berkat lokasinya yang berada di sisi danau tak jarang membuat pengunjung Palembang Icon Mall mampir untuk menikmati suasana atau berfoto-foto.
Â
Selain toko dari brand-brand ternama yang lengkap, Icon Palembang Mall juga memiliki daya tarik lainnya yang perlu kamu ketahui.
Di sini terdapat wahana seru yakni Summer Snow yang cocok untuk anak-anak. Bak seperti film Frozen, anak-anak dapat menjelajahi dunia salju yang menyenangkan.
Terdapat kawasan salju buatan lengkap dengan perosotan esnya. Sangat disayangkan, wahana satu ini hanya bisa digunakan untuk anak-anak saja.
Gak perlu khawatir, orang dewasa juga tetap bisa menikmati waktu menyenangkan di Palembang Icon Mall.
Di sini terdapat sky dining yang cocok buat kamu dan pasangan. Biasanya, tempat ini ramai dikunjungi saat weekend ketika banyak pasangan ingin menghabiskan waktu romantis.
Sesuai dengan namanya, kamu dapat menikmati makan malam mewah dari kereta gantung. Suasana malam di ketinggian pastinya begitu syahdu, sangat cocok untuk quality time bersama orang terkasih.
Tidak hanya sekedar makan malam, keindahan city lights dari kereta gantung juga wajib diabadikan lewat lensa kamera.
Kamu bisa berfoto dengan latar belakang super estetis jika mencoba sky dining di Palembang Icon Mall.
Â
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, tenant di Mall Palembang Icon terbilang lengkap. Kamu bisa menemukan berbagai toko dari merek ternama.
Mulai dari gerai H&M, salah satu brand fast fashion dengan koleksi pakaian yang selalu mengikuti tren.
Ada juga Palembang Icon Mall bioskop yakni Cinemaxx yang kerap menayangkan film-film terbaru. Berbelanja ponsel dan gadget terkini juga semakin mudah dengan kehadiran iBox.
Tidak hanya gadget, kamu juga bisa membeli berbagai koleksi perhiasan mewah karena di sini terdapat gerai Frank & Co.
Berolahraga pun semakin mudah, berkat kehadiran Celebrity Fitness di Palembang Icon Mall.
Selain berbelanja, pengunjung juga dimanjakan dengan banyaknya tenant kuliner di Palembang Icon Mall.
Pusat perbelanjaan ini pun bisa menjadi destinasi kuliner yang wajib dikunjungi oleh wisatawan. Kamu bisa menikmati berbagai sajian kuliner khas Palembang, salah satunya pempek.
Ragam jenis pempek bisa kamu coba di sini. Berkonsep food court, kamu pun dapat menemukan kuliner lainnya yang tidak kalah menarik.
Alamat Palembang Icon Mall di Jalan POM IX, Lorok Pakjo, Kecamatan Ilir Bar, Kota Palembang.
Lokasinya tak jauh dari Jembatan Ampera. Kamu tidak akan kesulitan untuk menemukan pusat perbelanjaan satu ini.
Seperti mall modern lainnya, Palembang Icon Mall buka setiap hari pukul 10.00 -22.00 WIB.
Berada di kawasan strategis, kamu bahkan bisa menginap di hotel dekat Palembang Icon Mall jika ingin mengakses pusat perbelanjaan ini dengan lebih mudah.
Â
Baca Juga:
Â
Â
Â