icon
Rumah 123
Tersedia di App Store & Google Play
KPR
Panduan

Pacet Mini Park, Wisata Kolam Renang & Outbound di Mojokerto

Pacet Mini Park adalah tempat wisata di Mojokerto yang dilengkapi sejumlah wahana dan fasilitas.

Di sini, kamu bisa melakukan kegiatan seru di kolam renang, fasilitas outbound, atau ATV.

Lalu jika sudah lelah dan ingin bersantai, kamu juga bisa menikmati relaksasi di kolam terapi ikan atau sekadar menikmati hidangan di restoran.

Jadi, mengajak keluarga untuk liburan ke Pacet Mini Park Mojokerto bisa menjadi opsi tepat dalam menghabiskan waktu akhir pekan.

Alamat Pacet Mini Park

 

Lokasi Pacet Mini Park berada di Jalan Pacet, Dusun Randegan, Warugunung, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.

Kawasannya dikenal sebagai daerah wisata. Di sekitarnya terdapat tempat rekreasi seperti Taman Kelinci Pacet KSP, Wahana Air Parimas Pacet, dan Joglo Park.

Rute ke Pacet Mini Park

Dari Alun-alun Mojokerto jarak ke Pacet Mini Park memang cukup jauh. Jaraknya sekitar 27,5 kilometer.

Jika mengendarai mobil, waktu tempuhnya bisa sampai 41 menit.

Adapun rute yang bisa ditempuh adalah sebagai berikut:

  • Jalan Kyai H. Hasyim ashari
  • Jalan Veteran
  • Jalan Ahmad Yani
  • Jalan Mojopahit
  • Jalan Jayanegara
  • Jalan Gempol-Mojokerto
  • Jalan KH. Ahmad Dahlan
  • Jalan Raya Sumber wono
  • Jalan Raya Bangsal-Dlanggu
  • Jalan Letjen Suprapto
  • Jalan Raya Badung
  • Jalan Raya Dlangu
  • Jalan Jenderal Sudirman
  • Jalan Yon Munasir
  • Jalan Gondang-Pandan
  • Jalan Raya Centong
  • Jalan Pacet

Harga Tiket Masuk Pacet Mini Park

Harga tiket Pacet Mini Park.jpg
Sumber: enterprovider.com

 

Pengelola memberlakukan tiket masuk dan juga tiket wahana permainan. Harganya sendiri termasuk terjangkau.

Silakan lihat info harganya di bawah ini:

Tiket MasukRp10.000
Tiket Masuk Kolam RenangRp20.000
Paket Tiket Masuk dan Tiket Kolam RenangRp25.000
Tiket Terapi Ikan, ATV, Monorel, Taman Kelinci, Spot SelfieRp10.000
Tiket Flying FoxRp20.000

Jam Buka Pacet Mini Park

Tempat wisata Pacet Mini Park buka pukul 08.00-16.00 WIB. Namun, pada Jumat tempat wisata ini tidak buka.

Keunggulan Wisata Pacet Mini Park

Memiliki Kolam Renang

Kolam renang di Pacet Mini Park.jpg
Sumber: jendeladunia16.com

 

Pacet Mini Park memiliki tiga kolam renang. Ada khusus untuk anak balita, remaja, dan dewasa.

Untuk air di kolamnya, pengelola selalu menjaga agar kondisinya tetap bersih.

Pengelola selalu menjaga tingkat keasaman air antara 7,8-8, menggunakan desinfektan dengan klorin 1-10 ppm untuk membunuh virus dan bakteri jahat, serta dibersihkan tiga kali dalam sehari.

Agar penghuni bisa melakukan aktivitas seru saat berenang, terdapat juga wahana seperti seluncuran dengan ketinggian bervariasi.

Ada seluncuran dari ketinggian sekitar tiga meter, lima meter, sepuluh meter, dan sekitar 15 meter.

Beragam Kegiatan Outbound dan Fasilitas Rekreasi

Anak-anak gembira di Pacet Mini Park.jpg

Pacet Mini Park kerap dijadikan tujuan siswa-siswi sekolah untuk menggelar kegiatan outbound.

Pasalnya, kegiatan yang bisa dilakukan di sini beragam, mulai dari bercocok tanam, flying fox, dan beberapa permainan kerja sama.

Lalu, di tempat wisata ini juga terdapat fasilitas untuk rekreasi, seperti:

  • Taman kelinci
  • Kereta mini
  • Terapi ikan
  • Kendaraan dan trek ATV

Dilengkapi Restoran

Kuliner di Pacet Mini Park.jpg
Sumber: travelspromo.com

 

Setelah lelah beraktivitas di Pacet Mini Park, kamu bisa memanjakan lidah dengan menyantap kuliner yang disediakan di restoran di dalam area wisatanya.

Beberapa menu andalan di resto ini adalah ayam bakar, ikan gurami bakar, ikan gurami asam manis, dan sate ayam.

Tempat makan di Pacet Mini Park juga bersih, rapi, dan bikin betah.

Penginapan dengan Tipe Kamar yang Bervariasi

Deretan kamar tidur di penginapan Pacet Mini Park.jpg
Sumber: pacetminipark.com

 

Tak hanya restoran, di Pacet Mini Park juga terdapat penginapan dengan tipe kamar biasa dan asrama.

Tipe kamar biasa cocok ditempati oleh keluarga dengan anggota sekitar 2-4 orang.

Sementara itu, asrama akan pas ditempati oleh rombongan yang berasal dari sekolah, kantor, atau komunitas.

Kontak Pengelola Pacet Mini Park

Jika ingin mengetahui informasi lebih lanjut seputar Pacet Mini Park, silakan hubungi kontak di bawah ini.

Rumah123 Tools

Sedang Mencari Properti?

Sedang Mencari Properti?

Temukan rumah impian Anda di Rumah123.com!
Cari Properti
Solusi Miliki Hunian dengan KPR

Solusi Miliki Hunian dengan KPR

Cicilan per bulan ringan, proses cepat, dan masih banyak lagi!
Ajukan KPR
Cek Harga Properti

Cek Harga Properti

Ketahui estimasi harga properti berdasarkan spesifikasi dan lokasi.
Cek Sekarang
Bagikan
Gagal menyimpan properti
Silahkan login/register untuk menyimpan properti lebih banyak