icon
Rumah 123
Tersedia di App Store & Google Play

Mengenal Danau Linow Tomohon, Keindahan, Alamat & Tiket Masuk

Berkendara sekitar satu jam dari Manado, kamu akan menemukan tempat wisata alam dengan pemandangan memukau, yaitu Danau Linow.


 

Daya tarik dari danau ini adalah airnya yang bisa berubah warna, dari hijau zamrud, biru muda, hingga kuning keemasan.


 

Fenomena tersebut disebabkan karena kandungan belerang yang tinggi, yang pada akhirnya memengaruhi pembiasan cahaya matahari.


 

Ketika berada di area danau ini, kamu pun bisa menikmati pemandangan di sekitar berupa pegunungan dan pepohonan.


 

Jika tertarik datang ke tempat wisata danau ini, mari ketahui sekilas infonya di bawah.


 

Lokasi Danau Linow


 

Lokasi Danau Linow berada di Kota Tomohon, Sulawesi Utara, Indonesia, berjarak sekitar 30 km dari Manado.


 

Untuk bisa mencapai lokasi danau, wisatawan bisa menggunakan kendaraan pribadi melewati jalur dengan pemandangan pegunungan yang indah.


 

Jika berasal dari luar Manado dan menggunakan pesawat, tentu kamu bisa turun di Bandara Sam Ratulangi dan melanjutkan perjalanan hingga ke Terminal Paal 2.


 

Lalu dari terminal tersebut, bisa melanjutkan perjalanan dengan transportasi lokal yang tersedia.


 

Sejarah Danau Linow


 

Nama Linow pada danau ini berasal dari Bahasa Minahasa, yaitu "lilinowan," yang berarti "tempat berkumpulnya air."


 

Penggunaan nama tersebut sesuai dengan karakteristik danau sebagai tempat genangan air alami.


 

Konon, Danau Linow Tomohon terbentuk  karena letusan gunung berapi ribuan tahun yang lalu.


 

Proses vulkanik tersebut pada akhirnya menciptakan kawah yang kemudian terisi air, membentuk danau yang kita kenal sekarang.


 

Daya Tarik Danau Linow Manado


 

1. Perubahan Warna Air

Perubahan air jadi warna hijau di Danau Linow Tomohon.jpg
Sumber foto: indonesiakaya.com


 

Begitu tiba di Danau Linow, kamu akan disuguhkan perubahan warna airnya yang bisa bervariasi antara hijau, biru, dan kuning.


 

Selain karena pencahayaan matahari, perubahan warna tersebut bisa diakibatkan oleh kandungan belerang di dasar danau.


 

2. Pemandangan Alam yang Indah

Pemandangan alam di Danau Linow Tomohon.jpg
Sumber foto: indonesiakaya.com


 

Pemandangan yang indah juga menjadi daya tarik tersendiri bagi Danau Linow.


 

Area airnya yang membentang luas tampak dikelilingi oleh pegunungan dan bukit hijau.


 

Suasananya pun sejuk dan segar, sehingga danaunya bisa menjadi tempat ideal untuk bersantai, piknik, atau berfoto.


 

3. Bisa untuk Aktivitas Rekreasi


 

Selama berada di Danau Linow, kamu tidak hanya bisa bersantai melihat keindahannya saja.


 

Lebih dari itu, kamu juga bisa melakukan beragam aktivitas rekreasi, seperti menyewa perahu atau kano untuk menjelajahi danau, berjalan-jalan di sekitar danau, dan menginap.


 

Fasilitas Danau Linow


 

1. Cafe Danau Linow

Cafe di Danau Linow.jpg
Sumber foto: indonesiakaya.com


 

Terdapat beberapa kafe di sekitar Danau Linow yang menawarkan tempat nyaman dan menu makanan minuman lezat.


 

Contohnya, ada Linow Cafe yang menyediakan live music untuk memeriahkan suasana atau D-Linow Restaurant yang menawarkan berbagai pilihan makanan serta minuman.


 

2. Resort Danau Linow

Fasilitas resort di Danau Linow Tomohon.jpg
Sumber foto: indonesiakaya.com


 

Selain cafe, di Danau Linow juga terdapat resort yang memiliki konsep "back to nature" atau kembali ke alam.


 

Resort ini dirancang untuk memberikan pengalaman yang menyatu dengan alam.


 

Kamar-kamar di resort-nya sudah dilengkapi fasilitas modern seperti televisi, AC, kamar mandi pribadi, dan akses Wi-Fi gratis.


 

Lalu, terdapat juga fasilitas rekreasi, seperti kolam renang, restoran dan kafe yang menyajikan hidangan lezat, taman bermain untuk anak-anak, dan tempat parkir yang aman.


 

3. Area Camping


 

Jika ingin merasakan pengalaman menginap yang lebih menyatu dengan alam, kamu bisa camping di Danau Linow Manado.


 

Camping di Danau Linow memberikan kesempatan untuk menikmati keindahan alam, termasuk perubahan warna air dan panorama pegunungan sekitar yang menakjubkan.


 

Harga-harga dan Jam Buka Danau Linow


 

Tertarik berkunjung ke Danau Linow? Jika iya, ketahui dulu daftar harganya dan jam bukanya berikut ini.


 

Untuk tiket masuknya, kamu bisa menyiapkan uang mulai Rp25.000 per orang.


 

Sementara itu, jam buka dari Danau Linow adalah dari pukul 11.00 hingga 20.00 WITA.


 

Dengan harga yang relatif murah dan fasilitas yang memadai, Danau Linow menjadi destinasi wisata yang menarik bagi pengunjung yang ingin menikmati keindahan alam sambil bersantai.


 

Gambar Tips dan trik
Solusi Miliki Hunian dengan KPR
Cicilan per bulan ringan, proses cepat, banyak pilihan bank, dan masih banyak lagi!
Ajukan KPR
Gambar Tips dan trik
Pindah / Take Over KPR
Saatnya pindah KPR (take over) ke bank lain dengan bunga tetap.
Ajukan Take Over
Gambar Tips dan trik
Simulasi KPR
Cek estimasi pembiayaan kredit rumah dengan kalkulator KPR Rumah123.
Hitung Sekarang

Hunian Dijual di Manado

Sewa Hunian di Manado

Bagikan