Tebet merupakan salah satu wilayah permukiman elit di Jakarta Selatan. Di sini banyak fasilitas publik untuk menunjang berbagai kegiatan masyarakat.
Salah satunya ialah House of Shafa yang terkenal dengan kolam renang eksklusif untuk wanita dan anak-anak. Anak laki-kali di atas tujuh tahun dilarang masuk ke sini.
Peraturan diberlakukan oleh pengelola House of Shafa demi menjaga kenyamanan pengunjung lain. Menariknya lagi, kolam renang ini berkonsep semi indoor.
Jadi tak perlu khawatir kulit akan gosong setelah berenang ya. Pasalnya terik matahari dan rintik hujan bisa dihindari.
Pada awal pembukaan, yaitu pada 2008, kolam renang ini memang dibangun secara outdoor. Kemudian konsepnya berubah menjadi semi indoor pada 2015.
Apabila penasaran apa saja daya tarik House of Shafa mulai dari harga tiket masuk, jam operasional, aktivitas untuk pengunjung dan lokasinya, simak yuk ulasannya.
House of Shafa memberlakukan harga tiket masuk yang terjangkau. Nah selain tarif reguler, ada juga tarif spesial kalau daftar menjadi member, berikut price list-nya.
Harga Tiket Masuk | |
---|---|
Tiket masuk reguler | Rp50.000 |
Tiket masuk member 4 kali datang | Rp175.000 |
Tiket masuk member 8 kali datang | Rp350.000 |
Tiket masuk member unlimited | Rp750.000 |
Kolam renang House of Shafa juga membuka les berenang bagi siapa saja yang tertarik. Setiap kelas bisa diikuti oleh satu sampai tiga orang murid.
Harga Les Renang | |
---|---|
Kelas 1 orang | Rp1.000.000 |
Kelas 2 orang | Rp850.000 |
Kelas 3 orang | Rp700.000 |
Price list bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Nah, untuk mendapatkan informasi terbarunya, silakan menghubungi pihak House of Shafa.
Kolam renang buka setiap hari mulai pukul 07.00 sampai 20.00 WIB. Jadi, kamu bisa mengunjunginya pagi, siang, sore maupun malam.
House of Shafa Jakarta Selatan mempunyai dua kolam renang semi indoor. Kedalaman kedua kolam renang ini berbeda.
Satu kolam renang diperuntukkan bagi orang dewasa, dengan ukuran 21 kali 8 meter, sedangkan kedalamannya 1,5 sampai 2 meter.
Kolam renang lainnya dibangun tanpa kanopi dengan ukuran dan kedalaman lebih kecil. Pasalnya diperuntukkan bagi anak-anak.
Air kolam renang House of Shafa sangat jernih dan terawat. Jika lupa tak membawa baju renang, maka tenang saja sebab ada tempat sewa swimwear dan aksesorinya.
House of Shafa bukan hanya menyediakan kolam renang saja. Ada juga arena olahraga lain berupa aula untuk menyelenggarakan berbagai aktivitas.
Biasanya pengelola di sini melaksanakan kelas pilates, yoga, zumba sinta dan zumba strong Minda. Siapa yang suka dengan aktivitas menyehatkan ini?
Aula itu berada di lantai tiga, di mana suasananya sangat rapi dan bersih. Ruangan juga dilengkapi oleh air conditioner (AC) supaya kamu tak kepanasan.
Saat berolahraga di sini, pengunjung sebaiknya menggunakan pakaian olahraga khusus ya. Silakan mengganti baju di ruangan ganti yang sudah disediakan.
Pihak House of Shafa memberikan kenyamanan yang sangat maksimal kepada para pengunjungnya. Usai olahraga kamu bisa memanjakan diri di salon.
Salon House of Shafa menyediakan berbagai layanan perawatan untuk kecantikan wanita. Ada pula layanan relaksasi yang membuat tubuh lebih segar.
Menariknya lagi, House of Shafa menyediakan tempat kajian rohani. Sehingga pengunjung bisa memenuhi kebutuhan fisik maupun jiwanya.
House of Shafa memang menyediakan kolam renang eksklusif untuk wanita. Kecuali untuk kajian rohani, aktivitas ini bisa diikuti oleh kaum Adam.
Alamat House of Shafa di Jalan Tebet Timur Dalam Raya Nomor 46, Kelurahan Tebet Timur, Kecamatan Tebet, Kota Jakarta Selatan.
House of Shafa sangat mudah dijangkau oleh kendaraan pribadi dan sarana transportasi umum. Pasalnya, Stasiun Tebet hanya 900 meter dari lokasi kolam renang.
Apabila datang dari arah stasiun itu, House of Shafa bisa ditempuh dengan 11 menit jalan kaki. Rutenya via Jalan Tebet Timur Dalam IV dan Jalan Tebet Timur Dalam III M.
Pengunjung bisa mencari titik lokasi kolam renang ini dengan mudah di Google Maps. Jika bingung, maka patokannya adalah sebuah coffee shop bernama Kopi Bajawa.
Coffee shop tersebut hanya selangkah dari House of Shafa, yaitu kurang dari 100 meter. Kemudian di sisi yang lain ada Coffee & Thyme Tebet (73 meter).
Itulah informasi tentang House of Shafa Jakarta Selatan. Semoga informasinya bermanfaat khususnya bagi yang sedang mencari kolam renang khusus perempuan.