Taman Lembah Dewata merupakan salah satu objek wisata favorit di Lembang.
Destinasi rekreasi ini selalu ramai pengunjung, terutama pada akhir pekan dan libur nasional.Â
Daya tarik utama Taman Lembah Dewata adalah, suasananya yang membuat pengunjung seperti tengah berada di Bali.Â
Pasalnya, destinasi wisata Bandung ini banyak dihiasi ornamen-ornamen bernuansa Dewata.
Selain itu, Taman Lembah Dewata pun menyuguhkan panorama alam cantik berupa perbukitan dan danau buatan.
Fasilitas dan wahana rekreasinya pun terbilang lengkap, lho.
Menjajal sejumlah wahana permainan air di Situ Pandawa, merupakan aktivitas yang banyak dilakukan oleh para wisatawan.Â
Situ Pandawa adalah danau buatan yang menyediakan berbagai fasilitas rekreasi, mulai dari sepeda air, perahu dayung, splash boat, dan jet boat.Â
Untuk menjajal wahana tersebut, pengunjung akan dikenakan tarif dengan rincian berikut ini.
Tarif Wahana Air Situ Pandawa | |
Sepeda air | Rp 45.000 per 30 menit |
Perahu dayung | Rp 30.000 per 30 menit |
Splash boat | Rp 45.000 per 20 menit |
Jet boat | Rp 45.000 per 20 menit |
Setelah puas menjajal beragam wahana permainan air di Situ Pandawa, wisatawan juga bisa mencoba aktivitas berkuda.Â
Tarif berkuda dibanderol dengan harga mulai dari Rp35 ribu per sesi dengan rute pendek.Â
Apabila kurang puas berkuda dengan rute pendek, pengunjung bisa mengambil paket berkuda rute panjang dengan tarif Rp105 ribu per sesi.
Selain berkuda, pengunjung dapat menikmati suguhan panorama alam di Taman Lembah Dewata Lembang dengan bersepeda.Â
Tersedia berbagai tipe sepeda yang disewakan kepada pengunjung.
Selain sepeda gowes, ada pula sepeda listrik hingga e-scooter yang disewakan dengan tarif:
Tarif Sewa Sepeda | |
Sepeda gowes | Rp 15.000 per 60 menit |
Sepeda listrik | Rp 25.000 per 15 menit |
E-scooter | Rp 25.000 per 15 menit |
Pengelola Taman Lembah Dewata Lembang pun menyediakan kereta wisata bernama Dewata Express, bagi pengunjung yang hendak mengitari seluruh kawasan objek wisata Lembang ini.Â
Tarif berkeliling dengan kereta wisata Dewata Express dibanderol seharga Rp15 ribu per orang.Â
Jika hanya ingin bersantai sembari menikmati pemandangan alam sekitar, pengunjung bisa menyewa bean bag dan tikar.Â
Tarif sewanya pun cukup terjangkau, untuk bean bag dibanderol Rp20 ribu per 120 menit.Â
Sementara, tikar disewakan dengan harga mulai dari Rp20–30 ribu selama 120 menit.Â
Taman Lembah Dewata buka setiap hari mulai pukul 08:00 hingga 17:00 WIB.
Adapun rincian harga tiket masuknya adalah sebagai berikut:
Harga Tiket Taman Lembah Dewata Lembang | |
Senin sampai Jumat | Rp 20.000 |
Akhir pekan dan libur nasional | Rp 25.000 |
Â
Selain menjadi destinasi wisata, Taman Lembah Dewata kerap dijadikan pasangan yang hendak menikah untuk lokasi prewedding.Â
Biaya prewedding di sini relatif terjangkau, mulai dari Rp300 ribu hingga Rp3,5 juta.
Taman Lembah Dewata Lembang berada di Jalan Raya Tangkuban Parahu KM 3,7, Cibogo, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB).Â
Lokasinya mudah dijangkau dari pusat Kota Bandung, dengan waktu tempuh 1 jam berkendara.
Â