icon
Rumah 123
Tersedia di App Store & Google Play
KPR
Panduan

Kondominium di Jakarta

Strategis & fasilitas lengkap, hidup praktis di kondominium di Jakarta.

Keistimewaan Kondominium di Jakarta

Saat ini ada berbagai jenis properti hunian, salah satunya adalah kondominium. Bentuknya serupa dengan apartemen, tetapi berbeda dalam hal status kepemilikan.

Kondominium di Jakarta menjadi alternatif tempat tinggal favorit karena mempunyai nilai plus. Kita akan mengupasnya, tetapi simak dahulu pengertiannya.

Kondominium di Jakarta 3.jpg

Pengertian Kondominium

Istilah kondominium berasal dari gabungan bahasa Latin con dan dominium yang artinya bersama dan kepemilikan. Maksudnya mengarah pada hak atas sebuah unit properti.

Pemilik kondominium mempunyai unit propertinya secara utuh. Namun, saling berbagi area komunal bersama penghuni yang lain.

Area tersebut meliputi lorong, kolam renang, ruang terbuka hijau, gym center, lobi, lounge dan lain-lain. Kehadiran fasilitas internal ini menjadi daya tarik tersendiri.

Sebagian masyarakat Jakarta memilih kondominium sebagai tempat tinggal karena beberapa alasan. Berikut keunggulannya dibandingkan jenis hunian lain.

Keunggulan Kondominium di Jakarta

Kondominium di Jakarta 1.jpg

Lokasi strategis

Tinggal dalam kondominium di Jakarta akan memudahkan mobilitas sehari-hari. Hunian ini kebanyakan berada dekat kawasan Central Business District (CBD).

Penghuni bisa dengan gampang pulang pergi ke tempat kerja menggunakan kendaraan pribadi ataupun umum. Pasalnya, kondominium pun dekat sarana transportasi publik.

Sejumlah kondominium tidak jauh dari stasiun Moda Raya Terpadu (MRT), Kereta Rel Listrik (KRL) Commuter Line atau halte Bus Rapid Transit (BRT) Transjakarta.

Ada juga kondominium yang dibangun dekat sarana transportasi udara. Misalnya Bandara Internasional Halim Perdanakusuma dan Bandara Internasional Soekarno Hatta.

Jika lokasi kondominium strategis, maka penghuni akan mendapatkan return of investment (ROI) tinggi. Keuntungan melimpah dalam jangka panjang.

Sarana dan prasarana lengkap

Sarana dan prasarana umum sekitar kondominium di Jakarta sudah pasti lengkap. Pasalnya, sebagian besar gedung condo hadir di jantung kota metropolitan.

Penghuni bisa menjangkau pusat perbelanjaan megah dalam hitungan menit. Sebut saja Grand Indonesia, Plaza Indonesia, Pacific Place, Gandaria City, Central Park dan banyak lagi.

Sekolah terbaik untuk anak-anak pun banyak pilihannya. Ada Jakarta Intercultural School, New Zealand School, Sampoerna Academy, Hope International School dan Trinity School.

Jika membutuhkan pertolongan medis, maka penghuni bisa mendapatkannya di berbagai rumah sakit bertaraf internasional. Salah satunya Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI).

Makin lengkap sarana dan prasarana umum sekitar kondominium, makin mudah pula menjalani aktivitas sehari-hari. Tidak susah memenuhi kebutuhan anak-anak maupun dewasa.

Privasi tinggi

Sebagai makhluk sosial, kita tentu perlu berinteraksi dengan orang-orang sekitar.

Namun, kita juga membutuhkan keleluasaan pribadi. Kita tetap memerlukan privasi dalam hidup supaya bebas dari gangguan orang lain.

Apabila kamu dan keluarga lebih mengedepankan privasi, nah kondominium adalah hunian yang cocok. Kehidupan bertetangga di sini cenderung santai.

Intensitas bertemu dengan tetangga pun kemungkinan sangat jarang. Pasalnya, orang-orang yang tinggal di kondominium mempunyai kesibukan masing-masing.

Pengelola kondominium juga menerapkan sistem keamanan berlapis sehingga privasi makin aman. Ada proteksi penuh mulai dari security hingga kartu akses unit.

Kondominium di Jakarta 4.webp

Fasilitas lengkap

Kondominium mempunyai area komunal seperti yang sudah disebutkan sebelumnya. Dalam area inilah terdapat aneka fasilitas untuk meningkatkan gaya hidupmu.

Umumnya ada sarana olahraga super lengkap meliputi kolam renang dewasa dan anak, gym center, yoga deck, lapangan basket dan tenis, jogging track, dan golf course.

Condo mewah biasanya menyediakan hobby room, di mana penghuni bisa menekuni hal-hal favoritnya misalnya bermusik. Ada pula fasilitas ramah anak seperti playground.

Sebagian kondominium juga menyuguhkan fasilitas penunjang bisnis di antaranya high speed internet connection, meeting room, lounge, co-working space dan unit kantor.

Seluruh fasilitas tersebut akan memudahkan keseharian. Jika ingin berolahraga, maka penghuni juga tidak perlu keluar dari area tempat tinggal.

Pilihan Kondominium di Jakarta

Branz Mega Kuningan
Branz Mega Kuningan

Kondominium Jakarta Terbaik

Gambar Tips dan trik
Perbedaan Kondominium dan Apartemen Biasa
Apartemen dan Kondominium, Simak Perbedaan Keduanya.
Cek di Sini

Pertanyaan Seputar Kondominium di Jakarta

Apa perbedaan kondominium dan apartemen?

Kondominium dan apartemen sama-sama berbentuk hunian vertikal, sedangkan perbedaannya terdapat dalam hal status kepemilikan. Pemilik kondominium mempunyai hak penuh atas unitnya, sedangkan apartemen biasanya berstatus sewa. Perbedaan lainnya ialah kondominium umumnya lebih eksklusif dibandingkan apartemen.

Berapa harga kondominium di Jakarta?

Silakan kunjungi halaman pilihan kondominium di Jakarta Rumah123.com untuk melihat referensi harga.

Apakah pengelola kondominium menyediakan fasilitas perawatan unit?

Ya fasilitas perawatan unit biasanya disediakan oleh pengelola. Kesibukan sehari-hari bukan penghalang lagi untuk mendapatkan tempat tinggal yang bersih, rapi dan nyaman.

Lainnya dari Rumah123

Jual Properti Online Mudah dan Cepat

Jual Properti Online Mudah dan Cepat

Siapapun kini bisa jual properti dengan mudah di Rumah123.com
Selengkapnya
Cara Mudah dapat Leads Berlimpah

Cara Mudah dapat Leads Berlimpah

Sukses berbisnis sebagai agen di Rumah123
Selengkapnya
Tingkatkan Penjualan Proyek Sekarang

Tingkatkan Penjualan Proyek Sekarang

Perluas pasar dengan mudah dan efektif bersama Rumah123.com
Selengkapnya
Iklankan Rumah Cepat dan Praktis di Rumah123

Iklankan Rumah Cepat dan Praktis di Rumah123

Pasang iklan kamu di Rumah123 dan dapatkan harga terbaik.
Selengkapnya
Bagikan
Gagal menyimpan properti
Silahkan login/register untuk menyimpan properti lebih banyak