Kabupaten Badung, Bali memiliki banyak destinasi pantai populer maupun tersembunyi yang wajib dikunjungi. Nah salah satunya adalah Pantai Batu Belig!
Namanya terdengar cukup asing, maka itu pantai ini cocok bagi pencari ketenangan. Pasalnya, belum begitu terkenal seperti Pantai Jimbaran, Canggu, Tanjung Benoa dan lain-lain.
Artikel ini akan mengupas aktivitas menarik di Pantai Batu Belig, harga tiket masuk, hotel sekitar pantai dan akses menuju destinasi wisata pantai ini. Yuk, simak informasinya!
Foto: Tripadvisor
Pantai ini menyuguhkan tempat yang bagus untuk melihat pemandangan matahari terbenam. Sunset Pantai Batu Belig bisa dinikmati dengan tenang karena belum banyak orang tahu.
Selain menghadirkan matahari terbenam, kita pun bisa melihat keindahan matahari terbit dari sini. Aktivitas menarik ini bisa memperbaiki mood yang sedang buruk.
Kamu bisa memilih spot melihat sunrise dan sunset yang disukai. Pasalnya banyak tempat nyaman tersedia mulai dari bibir pantai, warung atau restoran dan kafe pantai.
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, Pantai Batu Belig Badung, Bali belum dijamah oleh banyak orang. Maka itu, menghadirkan suasana yang sangat tenang.
Kegiatan ini istimewa, sebab cukup sulit menemukan pantai di Badung yang tak banyak dikerumuni oleh pelancong. Kamu bisa merasakan refreshing sesungguhnya di Batu Belig.
Cobalah menikmati ketenangan dan keindahan Pantai Batu Belig di tepi pantainya. Berjemur sambil menunggu matahari terbenam merupakan ide bagus.
Pantai Batu Belig juga bisa menjadi pilihan tempat untuk berselancar. Gulungan ombaknya cukup besar, sehingga cocok untuk memacu hormon adrenalin.
Seperti diketahui, banyak peselancar yang sengaja ingin menghadapi ombak besar. Jika berhasil menunggangi papan selancarnya, maka memberikan sensasi euforia tersendiri.
Namun harus berhati-hati jangan sampai terseret ombak. Kamu harus menguasai berbagai teknik selancar dan manuver sebelum mencoba aktivitas seru ini.
Sedikitnya orang yang berkunjung ke sini membuat Pantai Batu Belig nyaman untuk olahraga di pagi hari. Kamu bisa mencoba jogging santai sambil menikmati sunrise yang indah.
Olahraga sambil menikmati matahari pagi tentu akan membuat tubuh sehat dan mood bagus. Selain itu, melakukan olahraga volley pantai juga menarik!
Ajaklah teman atau kelompokmu melakukan aktivitas seru tersebut di pantai ini. Area pantai luas tanpa kerumunan orang bisa dinikmati sepuasnya untuk olahraga apa pun.
Foto Pantai Batu Belig: Go Travel Indonesia
Tiket masuk Pantai Batu Belig gratis! Pelancong yang menyambangi objek wisata ini tak perlu mengeluarkan uang untuk membeli tiket wisata.
Pengunjung bisa menikmati keindahan pemandangan laut, serta eksotisme hamparan pasir hitam Pantai Batu Belig kapan saja sampai puas!
Pasalnya, Pantai Batu Belig Bali buka selama 24 jam untuk masyarakat Bali, wisatawan lokal hingga mancanegara. Waktu yang tepat datang ke sini yaitu pagi atau sore hari.
Namun jika ingin berselancar, maka kamu harus membawa sendiri papannya, atau menyewa di tempat penyewaan sekitar Batu Belig. Selebihnya, bebas pungutan apa pun.
Nama Hotel | Alamat | Biaya per Malam |
Gelatik Bed and Breakfast | Gang Gelatik Nomor 2, Desa Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali. | Rp321.947 |
Kubal Villa & SeminyakRestaurant | Jalan Pantai Batubelig, Desa Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali. | Rp555.768 |
Kubal Bed and Living | Jalan Pantai Batubelig, Desa Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali. | Rp372.858 |
Nipuri Hotel | Jalan Batu Belig Nomor 16X, Desa Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali. | Rp392.175 |
Aqua Bali Villa | Jalan Klecung Nomor 38X, Desa Kerobokan Kelod, Kecamatan Umalas, Kabupaten Badung, Bali. | Rp345.015 |
Foto Pantai Batu Belig Bali: Bali Indo Tour
Pantai Batu Belig Canggu Kerobokan terletak di Jalan Batu Belig, Desa Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali. Lokasi ini sekitar 34 menit dari Kota Denpasar.
Jika kamu datang dari arah Pantai Kuta, maka akan melalui jalan berikut ini sebelum akhirnya tiba ke Pantai Batu Belig yang memiliki pemandangan menawan.
Posisi Pantai Batu Belig Bali di desa adat Kerobokan ini berdekatan dengan kawasan wisata lain. Sebut saja Seminyak, Umalas, Canggu, Petitenget, Legian, dan Kuta.