825 Million IDR
Pinang, Tangerang
Installment : 3,1 Million per month
Pinang, Tangerang
Updated on 30 July 2024 by Doni Hendrawan
Property Overview
Property Information
Specification
Bedroom
2
Bathroom
1
Land Area
120 sqm
Building Area
36 sqm
Carport
1
Property Type
House
Certificate
SHM - Sertifikat Hak Milik
Description
Duta Bintaro merupakan perumahan di Kunciran, Tangerang Selatan, yang diapit dua perumahan besar, Alam Sutera dan Bintaro. Terletak di kawasan bisnis yang berkembang pesat, menjadikan hunian karya pengembang PT. Duta Putra Land ini memiliki prospek yang menjanjikan. Akses menuju lokasi perumahan yang berada di Jl. KH. Mas Mansyur, Kunciran, Pinang, Tangerang Selatan ini, terbilang mudah. Bila melalui jalan tol dari arah Jakarta, Anda bisa melalui tol Jakarta-BSD, keluar di pintu tol Pondok Ranji lalu melintas di jalan Boulevard Bintaro Jaya (13,4 km). Bila melalui tol Jakarta-Merak, Anda bisa keluar di pintu tol Alam Sutera (3,4 km) yang hanya berjarak 15 menit dari perumahan. Duta Bintaro menawarkan konsep hunian bergaya tropis yang ditunjukkan dengan desain bangunan, warna, dan deretan pohon palem yang menjulang menghiasi setiap ruas jalan. Banyaknya pohon palem di perumahan ini tidak hanya membuat hunian terasa lebih sejuk, tapi juga mampu mempercantik dan memberi kesan mewah pada hunian. Kesan mewah juga terasa dengan fasilitas yang diberikan pengembang, seperti jalan utama perumahan yang lebar, kolam renang dan wisata air, tempat ibadah, minimarket dan daycare. Sistem keamanan dalam perumahan adalah one gate system, di mana setiap cluster disediakan pos keamanan, lengkap dengan cctv 24 jam. Fasilitas di sekitar perumahan juga tak kalah lengkap.Bahkan, jaringan toko internasional hadir di kawasan ini, sepeti jaringan toko furnitur asal Swedia IKEA (3,5 km) dan toko perlengkapan olahraga Decathlon (3,2 km). IKEA Alam Sutera merupakan cabang pertama yang dibuka di Indonesia. IKEA Alam Sutera bukan cuma ‘surga’ belanja furnitur, tapi menjadi semacam tempat rekreasi keluarga. Selain melihat-lihat pilihan furnitur bergaya modern minimalis, banyak pengunjung datang ke tempat ini sengaja untuk menikmati hidangan dari restonya untuk bersantap pagi, siang atau malam, bahkan melakukan pertemuan bisnis. Hanya berjarak 300 meter dari lokasi IKEA, terdapat superstore olahraga Decathlon yang mulai beroperasi sejak tahun 2017. Berbagai perlengkapan olahraga tersedia di sini, mulai dari perlengkapan lari, berenang, golf juga outdoor equipment seperti perlengkapan kemping atau naik gunung. Dua mal besar di kawasan ini yang bisa dikunjungi adalah Mal@Alamsutera (6.2 km) atau hanya berjarak 16 menit berkendara. Terletak di hadapan Alam Sutera Residential and Business District, Mal@alam sutera dirancang untuk menjadi trendsetter komunitas hijau di wilayah tersebut. Mal dibangun dengan konsep modern di atas lahan seluas 7,8 hektare dan menawarkan suasana hijau baik di dalam maupun di luar ruangan. Pilihan lainnya untuk berbelanja dan mengeksplorasi kawasan ini adalah Bintaro Jaya X-Change Mall (12.5 km) yang jarak tempuhnya tidak sampai 30 menit. Untuk sarana bermain dan belajar si kecil, datanglah ke Little Jungle Playground yang berlokasi di Flavor Bliss – Alam Sutera (4,9 km). Nikmati keceriaan dan pengalaman berpetualang yang mengasyikan di tempat itu. Fasilitas yang ditawarkan antara lain arena bermain yang aman untuk anak-anak mulai dari umur 2 – 15 tahun, seperti Super Slide Area, Soft Playground dengan Bouncing Inflatables, Inbound yang dilengkapi dengan flying fox dan Bungee Trampoline, serta rumah pohon yang bernuasa hutan kecil. Di sekitar play ground juga banyak terdapat tempat wisata kuliner. Di samping itu, fasilitas pendidikan juga sangat lengkap di kawasan tersebut, mulai dari pendidikan pra sekolah hingga pendidikan tinggi. Beberapa di antaranya Sekolah Islam Auliya yang hanya berjarak beberapa meter saja dari perumahan. Sekolah ini memiliki jenjang pendidikan KB-TK-SD-SMP-SMA. Ada juga SD Islam Al-Ashar (680 m) di Jl. Ageng Tirtayasa, dan SDN Bojong (320 m) atau 4 menit berjalan kaki. Sedangkan sekolah favorit di kawasan ini adalah SDN Kunciran 8 (0.9 km) dan SMP Mitra Bintaro (700 m) yang bisa ditempuh dengan berjalan kaki. Lebih jauh sedikit, ada sekolah standar internasional dan nasional (Nasional plus), yakni Sekolah Santa Laurensia (4,4 km) di Jl. Sutera Utama. Selain itu ada Binus School of Engineering (3,4 km), Sekolah Islam Jayawinata (1,3 km) dan Swiss German University (4,1 km). Sedangkan fasilitas kesehatan yang tersedia adalah Puskesmas Kunciran yang hanya berjarak 1,3 km. Lalu ada RS Permata Ibu (2,3 km) dan RS Insan Permata (1,3 km). Bila Anda membutuhkan rumah sakit yang memiliki pelayanan terlengkap di kawasan ini, Anda bisa ke Omni Hospital (4,3 km) di Jl. Alam Sutera Boulevard atau RS Pondok Indah Bintaro Jaya (8,7 km) di CBD Emerald Bintaro Jaya.
Clothesline
Yard
Taman
Sink
Badminton Court
Jogging Track
Schools
BINUS Alam Sutera
Binus
The property information presented is entirely the responsibility of the advertiser. Users are advised to verify with the advertiser before making a decision.