Tak perlu menyelam untuk menjelajahi kehidupan di bawah laut. Pasalnya, ada Jakarta Aquarium Safari yang menyajikan hal tersebut untukmu.
Seperti diketahui, Jakarta Aquarium Safari merupakan living planet indoor terbesar di Indonesia. Hasil kerja sama antara Taman Safari Indonesia dan Aquaria, Malaysia.
Alamat Jakarta Aquarium Safari di Jalan Letjen S Parman Nomor 106, Tanjung Duren Selatan, Kecamatan Grogol Petamburan, Kota Jakarta Barat, DKI Jakarta.
Lokasi tersebut hanya beberapa meter saja dari Halte Transjakarta S Parman Podomoro City. Sedangkan dari Stasiun Gambir bisa ditempuh dalam waktu 20 menit saja.
Pengunjung bisa melihat berbagai macam hewan laut didampingi oleh penjaga hewan yang sudah berpengalaman. Kamu bisa mengajak orang-orang terdekat dari segala usia.
Berkunjung ke Jakarta Aquarium Safari bagaikan mengunjungi kerajaan bawah laut yang megah. Kamu bisa melihat secara langsung ikan hiu, ikan pari, dan binatang air asin lainnya.
Berikut ulasan lengkap mengenai tempat wisata favorit di Jakarta Barat ini. Mulai dari harga tiket masuk (HTM), wahana, fasilitas sampai hotel di sekitar Jakarta Aquarium.
Jakarta Aquarium mempunyai luas area satu hektare. Tempat ini suguhkan surga bagi pencinta fauna, karena terdapat lebih dari 300 spesies satwa laut dan darat yang menakjubkan.
Dengan membeli tiketnya, berarti kamu bisa berinteraksi dengan satwa-satwa tersebut. Ada pun rincian HTM terbaru 2023, yaitu sebagai berikut.
Paket | Harga* |
Tiket reguler weekday | Rp111.550 |
Tiket premium weekday | Rp150.000 |
Reguler high season | Rp150.000 |
Tiket premium high season | Rp225.000 |
Pearl Harvest Experience | Rp354.000 |
*Harga Jakarta Aquarium tiket bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu atau update melalui artikel Rumah123.com.
Ketika berkunjung ke Jakarta Aquarium, ada sejumlah syarat dan ketentuan umum yang harus diketahui oleh pengunjung, yaitu sebagai berikut.
Syarat dan Ketentuan
Jakarta Aquarium NEO SOHO mempunyai sejumlah wahana yang bisa dinikmati oleh pengunjung. Beberapa di antaranya yaitu sebagai berikut.
Itulah sejumlah wahana yang bisa kamu temukan di Jakarta Aquarium Safari. Sementara itu, fasilitas yang bisa ditemukan di tempat wisata Jakarta ini yakni sebagai berikut.
Nama Hotel | Alamat | Jarak | Tarif per Malam* |
Amaris Hotel Season City | Jalan Profesor Doktor Latumeten Nomor 33, Kelurahan Jembatan Besi, Kecamatan Tambora, Kota Jakarta Barat, DKI Jakarta | 4,7 kilometer | Rp356.900 |
Aston Kartika Grogol Hotel | Jalan Kyai Tapa Nomor 101, Kelurahan Tomang, Kecamatan Grogol Petamburan, Kota Jakarta Barat, DKI Jakarta | 31, kilometer | Rp872.818 |
Hotel Ciputra Jakarta | Jalan Letjen S. Parman Nomor 11, Kelurahan Tanjung Duren Utara, Kecamatan Grogol Petamburan, Kota Jakarta Barat, DKI Jakarta | 900 meter | Rp579.678 |
Swiss-Belresidence | Jalan Raya Kalibata Nomor 22, Kelurahan Rawajati, Kecamatan Pancoran, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta | 14,6 kilometer | Rp718.000 |
Merlynn Park | Jalan Kiai Haji Hasyim Ashari Nomor .29⎼31, Kelurahan Petojo Utara, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, DKI Jakarta | 3,8 kilometer | Rp745.190 |
*Tarif penginapan per malam bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
Demikian ulasan lengkap Jakarta Aquarium Safari, semoga bermanfaat untukmu!